Advertorial
Intisari-Online.com -Foto seorang polisi yang tertidur di tepi jalan Tol Cipali viral di media sosial.
Polisi yang belakang diketahui bernama Bripka Wawan Somantri tersebut terlihat tertidur bersandar pada sebuah sepeda motor patroli sambil memegang sebuah bendera.
“Enggak sengaja (tertidur), lelah. Dudukan saja malah jadi ketiduran. Dapat setengah jam-an lah tiduran. Habis ngatur kayak gitu, terus sudah mulai lancar kembali habis Subuh,” kata Bripka Wawan kepada kompas.com.
Tak ayal, foto tersebut pun viral dan sosok Bripka Wawan pun mendapat banyak pujian.
Baca juga:Presiden Trump Terlihat Gugup Saat Bertemu Kim Jong Un, Kenapa Bisa Begitu?
“Demi menjaga kelancaran arus lalu lintas para pemudik, sehingga para polisi kurang beristirahat,” begitu tulis salah satu akun media sosial.
Foto tersebut hanya satu contoh dari beberapa orang dari beberapa profesi yang ‘terpaksa’ tetap harus bekerja saat di musim liburan lebaran.
Ya, bisa dibilang itu merupakan konsekuensi dari profesi yang mereka pilih, yang pada umummnya berasal dari perusahaan-perusahaan di sektor pelayanan publik.
Selain polisi, ada dokter atau para medis, satpam, petugas kebersihan, petugas pemadam kebakaran, atau wartawan.
Baca juga:Tak Hanya Jago Nembak, Pasukan Pengawal Presiden AS Juga Jago Nyetir dan Membanting Orang
Mereka harus rela tidak libur di saat sebagian besar masyarakat menikmati liburannya.
Berikut ini beberapa orang/profesi yang mungkin bisa disebut sebagai pahlawan di balik keceriaan Anda menikmati libur lebaran:
Polisi
Salah satu sosok vital di setiap libur lebaran.
Mereka berperan besar dalam mengatur lalu lintas yang kerap dijejali para pemudik.
Strategi-strategi mengurai kemacetan mulai dari pengalihan arus hingga contra flow berasal dari para polisi.
Bisa dibayangkan betapa semerawutnya jalanan yang dilalui para pemudik bila tidak ada polisi yang bertugas.
Para anggota Polisi juga bertugas menjaga keamanan selama libur lebaran.
Petugas Pengisian Bahan Bakar
Musim mudik juga lebaran adalah saatnya konsumsi bahan bakar minyak alias BBM melonjak tajam.
Nah, keberadaan para petugas di SPBU jelas sangat vital untuk menjaga para pemudik tetap dapat mengisi ulang BBM kendaraan mereka.
Selain para petugas di SPBU, tanggung jawab untuk menjamin BBM kendaraan para pemudik tetap terpasok juga ada pada Satuan Tugas (Satgas) motoris.
Mengenakan sepeda motor yang dimodifikasi sedemikian rupa, masing-masing sepeda motor mampu mengangkut 30 liter BBM berjenis Pertamax dan Pertamina Dex dalam kemasan 10 liter.
"Begitu ada kemacetan akan masuk ke dalam jalan tol dengan pengawalan dari polisi," ujar Deni, salah satu petugas satgas motoris, seperti dilansir dari GridOto.com.
Petugas Kebersihan
Apalah jadinya lebaran jika lingkungan kita dipenuhi oleh sampah?
Apalagi, bisa dipastikan jumlah sampah akan meningkat saat lebaran dimana konsumsi makanan cenderung melonjak.
Dalam kondisi inilah sosok para petugas kebersihan amat terasa keberadaannya.
Kepala Bidang Persampahan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Selatan, Wismansyah, mengatakan kalau para pesapon di Tangerang akan tetap masuk.
"Kami tetap bertugas, selama pada hari H menjelang salat ied," ujar Wirmansyah kepada Tribunnews.com, pada Sabtu (9/6/2018).
Hal yang sama juga berlaku di daerah lain, seperti para pasukan oranye (sebutan untuk petugas kebersihan di DKI Jakarta) yang dipastikan tetap bekerja saat lebaran.
Tim Medis
Sakit tidak pernah mengenal waktu dan kondisi. Bisa datang kapanpun.
Untuk itulah para petugas medis di rumah sakit atau beberapa unit layanan kesehatan tetap bertugas, baik saat mudik maupun saat lebaran.
Belum lagi kecelakaan yang terjadi saat arus mudik dan arus balik.
Tanpa para petugas medis yang merelakan waktu liburannya untuk bekerja, bisa dipastikan tak sedikit nyawa yang tak tertolong saat libur lebaran.
Pada 2017 lalu, bahkan seorang dokter anestesi bernamaDokter Stefanus Taofik diberitakan meninggal dunia akibat kelelahan bekerjadalam piket panjangsaatlebaran.
Wartawan
Informasi arus lalu lintas saat mudik menjadi salah satu informasi penting yang kerap disediakan para jurnalis saat musim libur lebaran.
Belum lagi informasi mengenai pengalihan arus atau terjadinya suatu kecelakaan yang bisa sangat vital bagi para pemudik sering kali berasal dari para jurnalis.
Sopir, Masinis, Pilot, Nahkoda Kapal
Meski jumlah pemudik yang menggunakan kendaran pribadi terus meningkat dari tahun ke tahun, terutama semakin banyaknya jalur tol dibuka, jumlah pemudik yang memilih menggunakan transportasi umum tetaplah banyak.
Mulai dari bus, kereta api, kapal laut, hingga pesawat.
Tentu saja ada peran para 'pengemudi' dari masing-masing moda transportasi tersebut yang berperan mengantarkan para pemudik ke kampung halamannya.
Pekerja restoran
Kurang lengkap rasanya jika menjalani libur lebaran tanpa makan bersama keluarga.
Memang ada yang memilih untuk makan di rumah, namun tak sedikit pula yang ingin menikmati lebaran dengan menyantap makanan di restoran.
Nah, mulai dari koki hingga pramusaji restoran, merekalah yang akan bertugas memastikan Anda dapat menikmati santapan lezat bersama keluarga Anda.
Jadi, jangan lupa berterima kasih, ya.
Baca juga:Orang Yahudi Terkenal Cerdas, Ketahuilah 7 Faktor Penyebabnya Ini