Advertorial
Intisari-Online.com – Sebuah keluarga di Caloundra di Sunshine Coast, mendapat sebuah kejutan yang sangat khas Australia pada Hari Natal.
Mereka benar-benar kaget saat melihat ada seekor ular hitam berperut merah merayap di salah satu sandal, pada Senin (25/12) sore.
Walaupun bertubuh kecil, ular ini adalah hewan yang mematikan.
Hewan tersebut berdiam di sepasang sandal dan terlihat mirip sekali dengan warna tali sandal tersebut.
(Baca juga: Duel Lawan Ular Piton Sepanjang 6 Meter yang Ditangkapnya Tiga Hari Sebelumnya, Pria Ini Tewas Kehabisan Oksigen)
Terlihat sekali ular itu menyatu sempurna dengan sandal jepit berwarna hitam itu.
Foto ular ‘menyamar’ jadi tali sandal diposing di laman Facebook milik Sunshine Coast Snake Catcher.
Pengguna situs itu pun kaget akan betapa sempurnanya ulat itu di sana.
“Apakah ada yang lebih khas Australia dibandingkan ini?” Begitu keterangan pada foto tersebut.
“Ular itu benar-benar menyatu!” komentar seseorang, menyadari pola pada sandal benar-benar pas dengan sisik ular.
Dilansir dari situs MailOnline, Senin (25/12), ular hitam berperut merah biasa terlihat di kawasan teluk di timur Australia dan berbisa.
Sebelumnya, diberitakan pula ada seekor ular hitam berperut merah yang berdiam di sebuah pohon Natal di sebuah rumah di Melbourne.
(Baca juga: (VIDEO) Cahaya Misterius Roket SpaceX Ini Menggemparkan California, Bahkan Ada yang Mengaitkannya dengan UFO)
Ular sepanjang 1,5 meter itu masuk ke dalam rumah setelah dikejar seekor anjing Jack Russel dari halaman rumah.
Sang ular kemudian merayap lewat dinding dan berdiam di pohon Natal di ruang keluarga.
Padahal pada saat itu di dalam rumah ada puluhan anak yang sedang merayakan pesta ulang tahun.
Tetapi, mereka sepertinya tenang-tenang saja dengan kehadiran ular tersebut, sementara orang dewasanya justru yang lebih panik.
Pemilik rumah langsung menelepon Raymond Hoser yang langsung datang dan menangkap ular tersebut.
Penggila ular itu memposting aksinya di laman Facebool Snakebusters Australia dan juga di Snakeman Australia di YouTube.
“Ular punya semangat Natal ketika naik ke Pohon Natal untuk melarikan diri dari anak-anak dan anjing kecil yang lapar. Bagi anak-anak, ular berbisa ini membuat pesta ulang tahun itu akan terus diingat,” kata Raymond Hoster.
Menurut seorang ahli dari The Australian Museum, orang-orang sering dibawa ke rumah sakit setelah dipatuk ular jenis ini.
Bisa dari ular itu akan menimbulkan gejala-gejala, seperti pembengkakan pada bagian yang terkena patukan.
Gejala lainnya adalah terasa mual, muntah, rasa sakit di perut, berak-berak, berkeringat, lemah otot, dan air seni berwarna merah kecokelatan.
Yang paling beresiko terpatuk ular jenis ini adalah anak-anak dan anjing berukuran kecil.
(Baca juga: Kisah Pilu Marina Chapman: Dibuang ke Hutan, Dirawat Kera, Lalu Dijadikan Budak Seks)