Setelah Warung Lesehan Malioboro, Kini Giliran Nasi Liwet di Solo yang Naikan Harga ‘Gila-gilaan’

Ade Sulaeman

Penulis

Nasi liwet mahal
Nasi liwet mahal

Intisari-Online.com - Sementara itu, peristiwa pedagang mematok harga yang tak logis ternyata tak cuma terjadi di Yogyakarta.

Seorang warganet pemilik akun Facebook Sapto Harjono juga mengalami hal serupa.

Dalam unggahan di grup Facebook Info Wong Solo pada Selasa (27/6/2017), Sapto menceritakan dirinya menghabiskan uang Rp367 ribu.

Uang tersebut digunakannya untuk membeli nasi liwet di salah atu warung makan yang tersohor di kota tersebut.

Rinciannya adalah sebagai berikut:

(Baca juga: Ini Rincian Harga “Gila” Makanan dan Minuman yang Bikin Pedagang Lesehan di Maliboro Dihukum)

* 3 nasi liwet: Rp70 ribu

* 1 nasi liwet komplit dada: Rp30 ribu

* 1 nasi liwet suwiran ayam: Rp15 ribu

* 4 teh kampul panas Rp60 ribu

* 1 teh kampul tawar: Rp15 ribu

* 1 sekoteng dingin: Rp15 ribu

* 1 es kelengkeng: Rp20 ribu

* 1 nasi liwet komplit paha: Rp35 ribu

* 2 uritan: Rp30 ribu

(Baca juga: Selain Lebih Besar, Stroberi Ini Berwarna Putih Ini juga Punya Harga Amat Mahal. Apa Rahasianya?)

Lebih lanjut, Sapto mengaku akan melaporkan peristiwa tersebut kepada pihak yang terkait, seperti yang terjadi di Yogyakarta.

Berikut psoting-an lengkap Sapto Harjono:

Nasi liwet mahal

Ini Rincian Harga “Gila” Makanan dan Minuman yang Bikin Pedagang Lesehan di Maliboro Dihukum

Intisari-Online.com -Salah satu pedagang lesehan malam di kawasan Malioboro terkena sanksiskorsingtidak berjualan selama dua hari.

Hal ini lantaran adanya aduan dari salah satu pembeli terkait harga makanan di lesehan tersebut yang tidak wajar.

Pemberianskorsingini dilakukan oleh pihak Paguyuban Lesehan Malioboro, Rabu (28/6/2017) malam.

Unit Pelaksana Teknis (UPT) Malioboro pun ambil sikap setelah mengetahui ada salah satu wisatawan memposting nota pembayaran di media sosial Facebook.

Dalamposting-an tersebut disebutkan harga beberapa jenis item cukup mencekik leher.

(Baca juga:Aksi Klitih Bikin Jogja Berhenti Nyaman?)

“Kami menemukan adanya harga makanan yang dinaikkan secara tidak wajar oleh penjual lesehan ini. Sehingga kami tindak dan berikan sanksi pada yang bersangkutan,” ujar Kepala UPT Malioboro, Syarif Teguh kepadaTribun Jogja, Kamis (29/6/2017).

Kabar tentang menaikan harga makanan secara tidak wajar atau dikenal dengannuthukharga tersebut beredar di dunia maya.

Salah satunya dalamposting-an di grup Facebook Info Cegatan Jogja pada Selasa (27/6/2017).

Dalamposting-an tersebut diketahui seseorang harus membayar Rp490 ribu dengan untuk makanan dan minuman yang dibelinya, termasuk pajak 10%.

Rinciannya, seperti yang terlihat dalam nota pembayaran yang diunggah, adalah sebagai berikut:

(Baca juga:Bernostalgia di Pasar Kangen Jogja)

* ayam goreng 4 porsi: Rp120 ribu

* Nasi Gudeg ayam 2 porsi: Rp90ribu

* Nasi bebek goreng tiga porsi: Rp96 ribu

* Nasi putih 7 porsi: Rp80ribu

* Teh panas 4 gelas: Rp32 ribu

* Es lemon tea 1 gelas: Rp9 ribu

* Es jeruk 2 gelas: Rp18 ribu.

Atas laporan tersebut, pihak UPT Malioboro melalui Jogoboro langsung melakukan tindakan. Mereka lalu mengklarifikasi penjual makanan di salah satu lesehan tersebut.

Menurut Syarif, yang dilakukan oleh penjual makanan ini bukan aksinuthukmelainkan menggunakan harga tak wajar.

“Ini bukannuthuk, karena ada daftar harganya, namun tidak wajar,” tegasnya.

Sejauh ini, pihaknya selalu mengingatkan para penjual untuk menerapkan harga yang wajar pada wisatawan.

Hal itu senada dengan perintah dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota agar tidak ada aksi nuthuk dan menerapkan harga tak wajar.

“Ini demi kenyamanan wisatawan,” ujarnya.

(Tribunnews.com, Metrotvnews.com)

Artikel Terkait