Masih Bertanya-tanya Kenapa Wilayah Jabodetabek Diguyur Hujan Es? Simak Penjelasan BMKG Ini

Moh Habib Asyhad

Editor

Hujan es di Jabodetabek
Hujan es di Jabodetabek

Intisari-Online.com -Tentu dari kita masih banyak yang bertanya-tanya, kenapa wilayah Jabodetabek diguyur hujan es pada Selasa (28/3) sore kemarin? Untuk tahu jawabannya, simak penjelasan BMKG berikut ini.

(Mengapa Hujan Es Terjadi di Jakarta?)

Kita tahu, hujan lebat yang terjadi kemarin itu disertai dengan butiran es dengan ukuran hampir sebesar kelereng. Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisikia (BMKG), hujan es biasanya datang saat pergantian musim.

Hal tersebut menurut BMKG sebagai fenomena biasa. “Lebih banyak terjadi pada masa transisi atau pancaroba musim,” ujar Kepala Humas BMKG Harry Tirto. Harry menjelaskan setiap pergantian musim akan selalu terlihat hujan lebat sampai menjadi es. Namun, hal itu terjadi beberapa saat saja.

“Kejadian hujan lebat atau es disertai kilat atau petir dan angin kencang berdurasi singkat,” ungkap Harry, dilaporkan Tribunnews.com. Ia menambahkan hujan es tidak hanya terjadi saat peralihan musim panas ke hujan, tetapi sebaliknya. Karena hal tersebut merupakan siklus alamiah.

Simak video berikut:

Artikel Terkait