Intisari-Online.com – Di toko milik Amazon, kita sudah tidak perlu lagi mengantre untuk membayar. Dalam konsep toko Amazon Go, telah diterapkan teknologi bernama ‘Just Walk Out’.
(Sarapan Jangan Asal Sarapan, Ada Kriteria Menu yang Mesti Kita Perhatikan)
Dengan teknologi ini, pelanggan cukup menempelkan ponselnya di sebuah sensor yang terletak di pintu masuk toko (caranya mirip dengan menempelkan kartu bersensor). Setelah itu, di dalam toko kita bisa mengambil apapun yang kita kehendaki, sama seperti di supermarket biasa.
Setelah itu, kita tak perlu antre untuk bayar. Kita cukup berjalan keluar dan akan keluar daftar rincian pembayaran barang apa saja yang sudah kita beli. Canggih sekali bukan?
(Parfum Ivanka Trump Jadi Parfum Terlaris di Amazon, Alasannya Mengejutkan)
Teknologi Just Walk Out ini dikembangkan dengan penglihatan komputer memakai sensor yang sangat spesifik. Setiap item yang dibeli dan pergerakan Anda sudah dideteksi dalam keranjang belanja virtual yang ada di ponsel.
Jadi, ketika Anda keluar dari toko super canggih ini, semua barang yang Anda ambil sudah terdeteksi. Untuk orang yang tidak mengerti, Anda bisa jadi dikira sedang mencuri karena benar-benar tidak ada kasir atau meja pembayaran.
Toko yang futuristik ini sangat mungkin segera dibuat karena perkembangan teknologi memang sangat pesat saat ini. Kita tunggu saja kapan toko ini dibuka untuk umum dan siap untuk dicoba.