Advertorial

Wih, Ternyata Ada Nama Daerah Indonesia yang Dijadikan Nama Jalan di Silicon Valley

Mentari DP

Editor

Silicon Valley atau Lembah Silikon dikenal sebagai penghasil industri teknologi informasi terbesar di dunia.
Silicon Valley atau Lembah Silikon dikenal sebagai penghasil industri teknologi informasi terbesar di dunia.

Intisari-Online.com – Tahukah Anda apa itu Silicon Valley?

Silicon Valley adalah salah satu nama tempat yang berada diAmerika Serikat.

Silicon Valley atau Lembah Silikon dikenal sebagai penghasil industri teknologiinformasi terbesar di dunia.

Nama Silicon Valleypertama kali digunakan oleh Ralph Vaerst, seorang pebisnis sukses.

Kemudian, temannya yang bernama Don Hoefler, menggunakan julukan itu dalam artikel berjudul “Silicon Valleyin the USA”.

Nama ini bukan nama resmi daerah tersebut, lo, melainkan hanya julukan saja.

Baca juga:Ketika Kim Jong Un Berpose Untuk Selfie Publik Pertamanya di Singapura

Asal usul nama

Nama Silicon Valleymulai dikenal pada tahun 1980.

Katavalleyyang berarti lembah berasal dari nama asli daerah tersebut, yaitu Valley of Heart’s Delight.

Sedangkan kata silikon digunakan karena di daerah ini banyak perusahaan yang menggunakan silikon sebagi bahan dasar pembuatan teknologimereka.

Semakin lama, daerah ini semakin dipenuhi oleh perusahaan.

Bahkan, perkebunan di daerah Silicon Valleytelah banyak digantikan oleh bangunan-bangunan perusahaan.

Pusatteknologi informasi

Pada awalnya, tidak banyak perusahaan yang berdiri di sini.

Namun, karena perusahaan pertama berkembang dengan cepat di daerah ini, maka yang lain mengikuti.

Perusahaan yang berada di sini antara lain Google, Yahoo, Apple, Facebook, Youtube, dan masih banyak lagi.

Nama jalan Indonesia

Yang menarik, di Silikon Valley ada banyak jalan yang namanya diambil dari Indonesia.

Ada jalan Java, yang terletak di dekat salah satu kampus Yahoo, tepatnya di kota Sunnyvale.

Lalu ada jalan Sumatra, Timor, Borneo, dan Molucca. Molucca adalah bahasa Inggris dari kata Maluku.

Wah, menarik, ya! (Danastri Permata Putri/Cirana Merisa)

(Artikel ini sudah tayang di bobo.grid.id dengan judul “Nama Daerah Indonesia Dijadikan Nama Jalan di Silicon Valley Amerika”)

Baca juga:Momen Bersejarah Ketika Donald Trump dan Kim Jong Un Bertatap Muka dan Berjabat Tangan

Artikel Terkait