Intisari-Online.com – Untuk menghindari mabuk perjalanan, duduklah di kursi depan. Kalau Anda naik kapal laut, mintalah kabin di tengah kapal, dekat garis air. Seandainya menggunakan pesawat, usahakan duduk di dekat tepi depan sayap. Sedang di kereta api, pilihlah tempat duduk dekat jendela dan menghadap ke depan.
Hal-hal berikut perlu juga diperhatikan:
- Pusatkan perhatian ke cakrawala atau jauh ke depan, ke arah pemandangan atau benda tak bergerak. Hindari membaca.
- Jaga agar kepala Anda tetap diam bersandar pada sandaran kursi.
- Jangan merokok atau duduk dekat orang merokok.
- Hindari makanan pedas dan alkohol. Jangan makan terlampau banyak.
- Minum antihistamin yang dijual bebas seperti meclizine atau dimenhydrinate sebelum Anda merasa tidak enak. Diharapkan Anda mengantuk akibat efek sampingan obat ini.
- Kalau Anda sampai sakit, makan kue kering atau minum minuman yang mengandung soda dapat menolong menenangkan lambung Anda.
Kini, Anda siap menikmati perjalanan wisata Anda. (
Intisari)