Kotak Hitam dan Kotak Emas

K. Tatik Wardayati

Editor

Kotak Hitam dan Kotak Emas
Kotak Hitam dan Kotak Emas

Intisari-Online.com – Di tanganku ada dua buah kotak yang telah Tuhan berikan padaku untuk dijaga.

Tuhan berkata, “Masukkan semua penderitaanmu ke dalam kotak yang berwarna hitam, dan masukkan semua kebahagiaanmu ke dalam kotak yang berwarna emas.”

Aku melakukan apa yang Tuhan perintahkan. Setiap kali mengalami kesedihan, maka aku letakkan ia ke dalam kotak hitam. Sebaliknya, ketika bergembira maka aku letakkan kegembiraanku ke dalam kotak berwarna emas.

Tapi anehnya, semakin hari kotak berwarna emas semakin bertambah berat. Sedangkan kotak berwarna hitam tetap saja ringan seperti semula.

Dengan penuh rasa penasaran, aku membuka kotak berwarna hitam. Kini aku tahu jawabannya. Aku melihat ada lubang besar di dasar kotak berwarna hitam itu, sehingga semua penderitaan yang aku masukkan ke sana selalu jatuh keluar.

Aku tunjukkan lubang itu pada Tuhan dan bertanya, “Ke manakah perginya semua penderitaanku?”

Tuhan tersenyum hangat padaku, “Anak-Ku, semua penderitaanmu berada padaKu.”

Aku bertanya kembali, “Tuhan, mengapa Engkau memberikan dua buah kotak, kotak emas dan kotak hitam yang berlubang?”

“Kotak emas Kuberikan agar kau senantiasa menghitung berkat yang Aku berikan padamu, sedangkan kotak hitam Kuberikan agar kau melupakan semua penderitaanmu.”

Ingatlah semua kebahagiaan kita agar kita senantiasa merasakan kebahagiaan. Dan, buanglah segala penderitaan agar kita melupakannya.

Saat Tuhan belum menjawab doa kita, Ia menambah kesabaran kita. Saat Tuhan menjawab doa kita, Ia menambah iman kita. Dan saat Tuhan menjawab yang bukan doa kita, Ia memilih yang terbaik untuk kita. (YDA)