Kelapa Muda Stroberi

K. Tatik Wardayati

Editor

Kelapa Muda Stroberi
Kelapa Muda Stroberi

Variasi dari minuman kelapa muda. Buah stroberi bisa saja diganti dengan buah yang lain, mangga misalnya. Pilih kelapa hijau karena airnya lebih manis daripada kelapa muda biasa. Hati-hati bagi penderita diabetes karena penambahan manis dari soft drink, lebih baik tanpa minuman bersoda bila tetap mau mencoba resep ini.

Bahan:

  • 1 buah kelapa muda
  • 100 g stroberi, belah 4 bagian
  • ½ kaleng (165 ml) sprite
  • Es batu
Cara membuat:

  • Belah kelapa muda. Tuang airnya ke wadah dan keruk dagingnya.
  • Masukkan minuman bersoda ke kelapa muda. Aduk.
  • Tambahkan stroberi dan es batu.
  • Sajikan segera.
Untuk 4 gelas

Fakta Gizi Per Gelas

  • Kalori 48 kal
  • Protein 0,6 g
  • Lemak 0,3 g
  • Karbohidrat 10,9 g
  • Kolesterol -
  • Serat 0,5 g