Duh, Kuas Make-Up Bisa Sebabkan Radang Tenggorokan dan Infeksi Kulit

Ade Sulaeman

Penulis

Duh, Kuas Make-Up Bisa Sebabkan Radang Tenggorokan dan Infeksi Kulit
Duh, Kuas Make-Up Bisa Sebabkan Radang Tenggorokan dan Infeksi Kulit

Intisari-Online.com - Sering radang tenggorokan tanpa penyebab yang jelas? Jawabannya mungkin ada di kuas make-up Anda. Banyak yang tidak menyadari, bahwa kuas make-up juga perlu “mandi”.

Menurut Sejal Shah M.D, dokter kulit papan atas di New York, kuas make-up yang jarang dibersihkan akan menyimpan banyak bakteri sehingga tanpa sadar membuat Anda mengoleskan bakteri pada kulit wajah.

Selain bisa menyebabkan radang tenggorokan, tumpukan kotoran, debu, hingga bakteri yang mengendap dalam kuas kosmetik umumnya menyebabkan infeksi kulit berupa jerawat.

Sayangnya, banyak yang salah paham duluan bahwa kandungan kosmetik lah yang penjadi penyebab utama wajah berjerawat, padahal belum tentu. Bisa jadi itu karena kuas yang tak pernah dibersihkan.

“Bakteri yang paling umum mengendap dalam kuas ialah Staphylococcus dan Streptococcus, yaitu bakteri buruk penyebab infeksi kulit dan radang tenggorokan. Selain jerawat, bakteri tersebut bisa membuat kulit kusam, ruam, bahkan infeksi mata. Bahkan pernah ada yang mengalami kulit berjamur bahkan herpes,” papar Shah.

Shah pun menyarankan Anda untuk mencuci kuas kosmetik dengan sabun setidaknya seminggu sekali. Sering atau tidaknya bergantung dari seberapa sering Anda menggunakan kuas. Bagi Anda dengan kulit wajah berminyak atau berjerawat, disarankan untuk lebih sering membersihkan kuas serta alat-alat kosmetik lainnya.

Bahkan, mengganti spons bedak setidaknya sebulan sekali. Ada baiknya untuk menghindari berbagi kuas dengan orang lain, terlebih untuk Anda pemilik kulit sensitif.

(komoas.com)