Advertorial
Intisari-Online.com –Ketika musim panas, suhu mulai meningkat dan kita mencari tempat untuk berlindung dari sinar matahari.
Sebab cuaca panas membuat banyak masalah bagi tubuh kita, baik internal maupun eksternal.
Meningkatnya suhu di luar membuat suhu tubuh meningkat juga, sehingga membuat tubuh mengeluarkan keringat.
Kelebihan keringat bisa menyebabkan hilangnya cairan dalam tubuh, kemerahan, ruam, dan gatal di permukaan tubuh.
Jika kita tidak mengganti cairan yang hilang dalam tubuh membuat kita dehidrasi.
Baca juga: Jangan Malas karena Harus Buang Air Kecil Melulu, Sebab Dehidrasi Bisa Bikin Ibu Hamil Keguguran
Oleh karena itu, hidrasi adalah kunci untuk menang atas suhu panas.
Ada banyak cara untuk membantu tubuh agar tetap terhidrasi, seperti berikut ini.
Jus
Jika bosan dengan air minum biasa, padukan potongan buah yang berbeda dengan es batu, karena vitamin dan mineral terdapat dalam buah-buahan.
Dan ini membuat selera untuk minum air.
Pastikan jangan terlalu banyak mengonsumsi jus kemasan karena kandungan gulanya yang tinggi.
Air kelapa
Air kelapa adalah cara terbaik, alami, dan termurah untuk membuat tubuh terhidrasi.
Air kelapa mengandung elektrolit, yang akan menyegarkan tubuh dan pikiran dengan segera juga membantu mengatur suhu tubuh.
Salad
Sayuran adalah sumber air penting lainnya. Potong sayuran segar dan beri saus favorit untuk melembabkan sel tubuh.
Sayuran seperti mentimun, tomat, dan sayuran hijau, dengan saus jus lemon pasti menyegarkan.
Baca juga: Catat! Kebutuhan Air Pria dan Wanita Itu Berbeda. Ketahui Agar Terhindar dari Bahaya Dehidrasi
Makan makanan ringan
Selama musim panas, makanlah makanan yang ringan di perut dan mudah dicerna.
Ini akan membuat tubuh tetap segar dan aktif sepanjang hari, tanpa harus mengikuti diet tertentu.
Sup
Sup adalah cara lain untuk memasukkan air ke dalam makanan kita. Sup ringan dan sehat menjadi pilihan terbaik.
Kandungan sayuran di dalamnya bersama dengan rempah-rempah akan menjaga tubuh tetap bergizi dan terhidrasi. Lebih baik membuat sendiri sup di rumah.
Buttermilk
Buttermilk memiliki kualitas pendinginan yang luar biasa di tubuh dan menyediakan probiotik sehat untuk pencernaan.
Tidak hanya menyehatkan tubuh tetapi juga menjaga kesehatan pencernaan.
Jauhi kafein
Minuman yang mengandung kafein membuat dehidrasi tubuh. Jadi, singkirkan minuman berkafein untuk kebaikan tubuh.
Air, penyelamat pamungkas
Terakhir, tidak peduli berapa banyak cairan yang dimasukkan ke dalam makanan, pastikan untuk tetap minum air putih dalam interval yang sama karena tubuh memang memerlukannya.
Baca juga: Jangan Sampai Dehidrasi, Ini Dia Cara Mudah Agar Kita Lebih Banyak Minum Air Putih