Jelaskan Bagaimana Ilmu Sains Digunakan Dalam Pekerjaan Arsitek

Moh. Habib Asyhad
Moh. Habib Asyhad

Editor

Apa saja yang kita pelajari tentu ada manfaatnya. Termasuk ilmu-ilmu sains. Artikel ini akan menjawab pertanyaan terkait bagaikaman ilmu sains digunakan dalam pekerjaan arsitek. Semoga bermanfaat.
Apa saja yang kita pelajari tentu ada manfaatnya. Termasuk ilmu-ilmu sains. Artikel ini akan menjawab pertanyaan terkait bagaikaman ilmu sains digunakan dalam pekerjaan arsitek. Semoga bermanfaat.

---

Intisari hadir di WhatsApp Channel, follow dan dapatkan berita terbaru kami di sini

---

Intisari-Online.com -Apa saja yang kita pelajari tentu ada manfaatnya. Termasuk ilmu-ilmu sains.Artikel ini akan menjawab pertanyaan terkait bagaikaman ilmu sains digunakan dalam pekerjaan arsitek. Semoga bermanfaat.

Secara garis besar, sains digunakan arsitek untuk merancang bangunan. Dimulai dari saat mendesain,membangun berbagai jenis struktur bangunan, dan membuat rencana, seorang arsitek perlu mempelajari lebih dalam mengenai Sains agar bisa membuat bangunan yang tepat.

Menurut bukuArsitektur & Perilaku Manusia, pengertian arsitektur adalah ruang fisik agar manusia bisa beraktivitas sehari-hari yang memungkinkan melakukan pergerakan dari satu ruangan ke ruangan lainnya.

Arsitektur tak sekadar hasil, tapi juga proses. Inilah kegunaan ilmu sains dalam bidang arsitektur.

Matematika

Matematika digunakan sebagai dasar utama dalam pembangunan, estimasi, dan perencanaan struktur bangunan. Adapun konsep Matematika yang digunakan adalah geometri untuk menghitung dimensi dan ukuran bangunan.

Selain itu ada juga kalkulus yang digunakan untuk mengetahui volume dan luas bangunan sekaligus memahami prinsip mekanika untuk desain struktural.

Fisika

Dalam dunia aristektur, fisika digunakan merencanakan bangunan. Konsep Fisika yang digunakan adalah hukum Newton untuk menghitung beban struktural pada bangunan. Ada juga termodinamika yang digunakan untuk mendesain sistem pemanas dan pendingin hunian.

Kimia

Kimia digunakan terutama untuk memilih material dan cara merawat bangunan. Reaksi kimia material bangunan adalah salah satu konsep yang digunakan oleh arsitek untuk mengetahui reaksi kimia dari setiap material yang digunakan.

Biologi

Peran ilmu Biologi dalam arsitektur adalah berkaitan dengan hak berkelanjutan dan keamanan. Salah satu konsep yang digunakan adalah bioteknologi yaitu membantu pekerjaan arsitek dalam merancang bangunan yang ramah lingkungan.

Teknik

Ilmu teknik digunakan sebagai pondasi utama untuk desain mekanikal dan struktural. Konsep ilmu teknik yang diterapkan oleh arsitek adalah sistem mekanikal dan elektrikal.

Itulahartikel terkait bagaikaman ilmu sains digunakan dalam pekerjaan arsitek. Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait