Intisari-Online.com -Bagaimana dampak dan pengaruh adanya kolonialisme Belanda di Indonesia?
Pertanyaandampak danpengaruh adanya kolonialisme Belanda di Indonesiaada dihalaman142padabuku Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SMP Kelas VIII.
Diketahui bahwa Belanda merupakan salah satu negara yang menjajah Indonesia.
Bahkan Belanda menjajah Indonesia selama 3,5 abad. Mulai dari abad ke-17 sampai ke-20.
Penjajahan itulah yang membuat munculnya kolonialisme Belanda di Indonesia.
Kolonialisme Belanda di Indonesia itu sendiri terjadi ketikaVereenigde Oostindische Compagnie atau VOC dibentuk.
Menurutbuku berjudul "Politik Perpajakan Kolonial di Indonesia: Antara Eksploitasi dan Resistensi" karya Abdul Wahid pada 2021,kolonialisme Belanda di Indonesia itu akhirnya berpengaruh buruk kepada bangsa Indonesia.
Ini beberapa dampak dan pengaruh adanyakolonialisme Belanda di Indonesia:
1.Runtuhnya feodalisme
Feodalisme berasal dari kata feodum yang berartitanah.
Dalam tahapan masyarakat, feodal ini terjadipenguasaan alat produksi oleh kaum pemilik tanah, raja, dan para kerabatnya.
Baca Juga: Bagaimana Pengaruh Adanya Kolonialisme Belanda di Indonesia?
Dulu, sebelumBelanda datang ke Indonesia, feodalisme dikuasai olehdan keluarga istana.
Namun setelah kedatangan Belanda, praktek feodalisme runtuh. Bahkan kedudukan raja dan keluarga istana mengalami perubahan.
Tak tanggung-tanggung, status mereka hanya menjadi pegawai saja.
Tidak heran, ketika feodalisme runtuh, makaderajat dan kehormatan penguasa pribumi juga melemah.
2. Munculnya penganut Nasrani
Pengaruh adanyakolonialisme Belanda di Indonesia yang kedua adalah munculnya penganut Nasrani.
Dalam hal ini agama Kristen dan Katolik.
Saat masa penjajahan Belanda terjadi, penyebarannya semakin meluas.
Saat itu, penyebaran agama Katolik oleh bangsa Belanda dilakukan oleh misionaris seperti Simon Vas,Fernao Vinagra, danGonzales Veloso.
Sedangkanpenyebaran agama Kristen Protestan di Indonesia terjadi pada tahun1810melalui Nederlands Zendeling Genootschap (NZG).
Salah satu tokoh NZG adalah Sebastian Qanckaarts danLudwig Ingwer Nommensen.
Baca Juga: Berikut Ini 3 Pengaruh Adanya Kolonialisme Belanda di Indonesia
3.Munculnya kelompok orang Belanda, Tionghoa, dan pribumi
Pada masa penjajahan Belanda, mereka membagi rakyat menjadi 3 jenis, yaitu orang Belanda, kelompok Tionghoa, dan pribumi.
Setiap jenis itu memiliki status yang berbeda-beda. Dan pribumi adalah sebutan untuk rakyat Indonesia.
Mereka berada di status sosial yang paling bawah.
Itulah dampak dan pengaruh adanya kolonialisme Belanda di Indonesia.
Baca Juga: 4 Pengaruh Adanya Kolonialisme Belanda di Indonesia