Menghitung Weton Jawa; Menghitung Neptu Weton Jawa dengan Pembagi Angka 8, Mengetahui Watak Seseorang, Ini Kata Primbon Jawa

K. Tatik Wardayati

Editor

Menghitung weton Jawa, berdasarkan neptu weton Jawa dengan pembagi 8
Menghitung weton Jawa, berdasarkan neptu weton Jawa dengan pembagi 8

Intisari-Online.com – Masyarakat Jawa tidak bisa dipisahkan dari weton Jawa, dan primbon Jawa.

Menghitung weton Jawa, dipergunakan untuk mengetahui weton dan watak masing-masing serta menentukan jodoh berdasarkan nilai neptu weton Jawa.

Weton kelahiran didapatkan dari penggabungan hari dalam kalender Masehi dan pasaran dalam kalender Jawa.

Ada tujuh hari dalam kalender Masehi, yaitu: Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Sementara ada lima hari pasaran dalam kalender Jawa, yaitu: Pahing, Pon, Wage, Kliwon, dan Legi.

Masing-masing hari tersebut memiliki nilai neptu yang berbeda-beda.

Jumlah neptu dari penggabungan keduanya, inilah yang dijadikan dasar untuk penghitungan untuk mengenali watak seseorang atau jodoh yang cocok untuknya.

Untuk mengetahui nilai neptu weton kelahiran Anda, bisa dilihat dari tabel berikut ini:

Tabel hitungan weton
Tabel hitungan weton

Lalu, penghitungan neptu untuk mengetahui watak seseorang dalam Kitab Primbon bisa dengan cara menjumlahkan nilai neptu dan nilai pasaran kemudian dibagi 8.

Sisa dari perhitungan tersebut nanti yang akan dijadikan acuan.

Jika hari dan pasaran yang dijumlahkan tidak mencapai 8, maka jumlah tersebut yang dianggap sebagai sisanya.

Jika hasil penjumlahan lalu dibagi 8 tidak memiliki sisa atau pas, maka dianggap bersisa 8.

Sisa hasil pengitungan tersebut, menandakan watak bayi berikut ini, seperti dikutip dari Kitab Primbon Betaljemur Adammakna:

Jika perhitungan sisa 1:

Ginuran Keringan, yang berarti orangnya akan dihormati dan menjadi tempat berkeluh kesah karena bijaksana.

Jika perhitungan sisa 2:

Dur Raben Apesan, yang berarti cenderung akan berganti-ganti pasangan, licik, dan akan mendapat kesusahan.

Jika perhitungan sisa 3:

Ngelampra Mblaur, yang berarti sering berpindah tempat hingga menemukan yang cocok.

Jika perhitungan sisa 4:

Brama Panas, yang artinya sangat serakah dan tidak disukai orang lain.

Jika perhitungan sisa 5:

Kuat Menangan, yang berarti orangnya akan berkuasa dan dinaungi kemenangan.

Jika perhitungan sisa 6:

Cantula, yang artinya memiliki perangai buruk.

Jika perhitungan sisa 7:

Punjul, yang berarti memiliki kemampuan lebih dalam berbagai bidang.

Jika perhitungan sisa 8:

Ilmu Lantipan, yang berarti memiliki kepandaian dan menguasai berbagai macam ilmu.

Misalnya saja, Andita lahir pada Sabtu Pahing, maka nilai neptunya adalah 9+9=18.

Hasil penjumlahan tersebut kemudian dibagi 8, dan memiliki sisa 2.

Menurut perhitungan watak bayi di atas, maka Andita orangnya cenderung akan berganti-ganti pasangan, licik, dan akan mendapat kesusahan.

Anda boleh saja tidak percaya dengan ramalan di atas, tetapi anggap saja sebagai tambahan pengetahuan untuk melestarikan warisan budaya leluhur.

Baca Juga: Arti Weton Jawa; Inilah Watak Berdasarkan Weton Lahir Hari Selasa dan Pasarannya Menurut Primbon Jawa, Ada yang Setia, Ada Juga yang Senang Membesar-besarkan Masalah

Baca Juga: Weton Jawa Jodoh; Tiga Pasangan Weton Ini Dianggap Cocok untuk Jalani Rumah Tangga, Berikan Rezeki Berlimpah dan Bahagia bagi Keluarganya

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait