Intisari-Online.com - Tanya:Dokter, saya ingin tanya tips untuk menghilangkan wajah berminyak yang padaakhirnya menimbulkan jerawat. Gimana caranya?Rafael (pria, 18 tahun, Banjarmasin)
Jawab:
Pertanyaan yang baik.
Bagi pemuda seusia Rafael, persoalan jerawat merupakan hal yang umum terjadi. Hasil sebuah penelitian menyatakan bahwa 8 dari 10 remaja mengalami masalah jerawat.Apalagi jika remaja tersebut rajin memencetnya. Bukan kesembuhan yang diperoleh namunjerawatnya makin meradang yang pada akhirnya menjadi sangat mengganggu penampilannya.
Umumnya jenis kulit kaum pria adalah berminyak yang berarti kelenjar sebaceous priaaktif mengeluarkan minyak atau yang diistilahkan dengan sebum. Jika hal ini tidak ditangani dengan baik, sebum yangbercampur dengan jaringan kulit yang mengelupas (secara normal) serta kotoran/polusi ditambah dengan kuman yangberada di sekitar kita akan menumpuk dan menyebabkan penyumbat saluran keluarkelenjar sebaceous. Itulah yang disebut dengan jerawat.
Penanganannya
Pertama, yang perlu dilakukan adalah mengobati jerawatnya. Tentu hal ini perluditangani oleh dokter. Setelah itu lakukan perawatan rutin agar jerawat tidak mudah tumbuh lagi, seperti:
Semoga bermanfaat dan jerawat tidak rajin tumbuh di wajah Rafael.
dr Lalan Melia, Dipl. CIDESCO Klinik Kecantikan L'Melia Jln. Cempaka Putih Tengah XXX no. 5D