Intisari-Online.com - Ada berbagai jenis buah yang bisa kita konsumsi setiap harinya sebagai asupan gizi. Salah satu buah yang mudah ditemukan di pasaran adalah melon. Selain menyegarkan, melon nyatanya memiliki segudang kebaikan untuk kesehatan. Yuk, kupas manfaat buah melon!
1. Kaya vitamin dan mineral
Melon memiliki banyak vitamin, mulai dari vitamin A, B, C, K, folat, magnesium, serat,, dan potasium. Seperti yang kita ketahui masing-masing vitamin memiliki manfaatnya, seperti mencegah sembelit, meningkatkan kesehatan kuit, menyerap zat besi dari aliran darah. Dan, ternyata biji melon juga mengandung asam lemak omega 3, yang baik untuk mengontrol peradangan.
2. Membantu kesehatan jantung
Melon kaya aan kalum yang dikenal dapat menurunkan tekanan darah dengan mengecilkan dampak sodium di dalam tubuh. Tak hanya itu, melon juga dikenal memiliki pigmen, yang disebut lycopene, yang dapat mencegah kerusakan sel serta mengurangi risiko serangan jantung.
3. Baik bagi wanita yang sedang menstruasi
Ketidaknyamanan wanita saat menstruasi akan selalu terjadi, yang meliputi aliran darah serta peradangan. Mengonsumsi melon selama menstruasi dapat mengurangi pembekuan darah dan membantu menjaga aliran darah tetap normal. Anti-inflamasi juga terkandung dalam melon, sehingga mereka dapat mencegah nyeri pada perut serta punggung bawah.
4. Menghidrasi
Sama seperti semangka, melon memiliki kandungan air yang tinggi dan dapat menghindrasi tubuh. Kadar air yang tinggi dalam melon akan membuat kita merasa lebih kenyang setelah mengonsumsinya.
5. Mengurangi peradangan
Anti-inflamasi yang dimiliki melon bersama dengan antioksidan dan beta-karoten, dapat mencegah peradangan dan membebaskan tubuh dari rasa sakit. Hal ini secara keseluruhan dapat menjaga metabolisme tubuh tetap seimbang.
6. Meningkatkan imunitas
Imunitas yang tinggi penting bagi tubuh karena akan mencegah penyakit serta membantu menjaga kesehatan tubuh. Melon diketahui memiliki sitrulin, yang bertanggung jawab untuk memproduksi arginin. Asam amino ini berfungsi menjaga kekebalan tubuh.
Setelah mengupas manfaat buah melon, jangan lupa mengonsumsinya, ya! (magforwomen.com)