Intisari-online.com - Seekor ular piton ini mungkin cukup mengejutkan dunia karena menelan sesuatu yang tak biasa.
Ular sepanjang 4,5 meter di Thailand ini mati dalam kondisi mengerikan perutnya menggembung tak normal.
Biasanya ular piton memang dikenal bisa memangsa hewan berukuran besar.
Namun, kali ini mangsanya sungguh tak biasa bahkan bisa dikatakan luar biasa.
Menurut Tribunnews, pada Sabtu (28/8/21), ular piton tersebut mati dengan perut sobek karena kelebihan muatan.
Mangsa yang ditelan oleh umar tersebut adalah seekor sapi utuh.
Kejadian ini dilaporkan pada 21 Agustus 2021, di Provinsi Phitsanulok, Thailand, setelah menyerang sapi berumur 2 tahun.
Ular tersebut ditemukan dalam kondisi seperti di atas setelah pemilik sapi mencarinyanya.
Awalnya pemilik tersebut mencari sapinya yang menghilang entah kemana.
Pria itu mengatakan dia terkejut melihat sapi itu masuk ke dalam perut ular piton Burma.
Dalam klip yang diposting di jejaring sosial, ular piton sepanjang 4,5 meter itu berbaring di rumput dengan perut buncit.
Saat ditemukan, ular piton dan sapi itu sama-sama mati.
Pakar reptil setempat mengatakan bahwa perut ular piton Burma patah setelah menelan mangsanya yang terlalu besar.
Nirun Leewattanakul, seorang ahli lokal, berhipotesis, "Ular piton Burma mungkin sangat lapar dan melihat sapi itu."
"Ia mendekati dan meremas sapi itu sampai lawannya mati lemas. Kemudian ia menelan," katanya.
"Ukuran keseluruhan mangsanya berkali-kali lebih besar daripadanya," imbuhnya.
Namun, setelah menelan seluruh sapi, tubuh pithon tidak tahan lagi, perutnya membengkak sebelum meledak.
Itu adalah pemandangan yang menakutkan.
Dalam video yang beredar tampak ular tersebut sudah sobek perutnya akibat melahap sapi utuh.
Pejabat desa Nirun Leewattanakul berpendapat kemungkinan piton tersebut sangat lapar sehingga melahap hewan yang ukurannya lebih besar darinya.
"Setelah sapinya mati dan ditelan, perut ular itu membengkak dan mulai merenggang lebih besar. Sangat menakutkan," ujarnya dikutip dari KompasTV, Sabtu (28/8/2021).
Baca Juga: Mengenal Medusa, Gadis Cantik Dikutuk Berambut Ular, Siapapun yang Menatapnya Akan Menjadi Batu
Diyakini berusia 8 tahun, piton tersebut akhirnya dibakar dan dikubur di tempat penemuannya pertama kali. Selain sapi, tak ada hewan lain yang dilaporkan ikut dimangsa.
Piton burma diketahui memiliki kemampuan luar biasa dalam urusan menelan. Dia disebutkan dapat mengonsumsi hewan yang ukurannya dua kali lebih besar.
Rahangnya yang berukuran besar mampu mencengkeram mangsa dengan ukuran yang lebih dari ular tersebut.