Jatuh 8 Kali Bangkit 8 Kali, Beginilah Lika-Liku Perjuangan Greysia Polii Sebelum Berhasil Meraih Medali Emas Olimpiade Tokyo Bersama Apriyani Rahayu

Tatik Ariyani

Editor

Greysia Polii
Greysia Polii

Intisari-Online.com - Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil meraih medali emas dalam cabang olahraga badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Keduanya mendapatkan medali emas setelah mengalahkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dari China pada partai final, Senin (2/8/2021) pagi WIB.

Greysia/Apriyani menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-15 dalam tempo 55 menit.

Greysia/Apriyani juga menjadi ganda putri pertama Indonesia yang meraih medali emas Olimpiade.

Baca Juga: Dipaksa TinggalkanOlimpiade Tokyo 2020,Atlet Ini Menolak Pulang ke Negaranya Karena Takut Dipenjara,Sampai Mohon-mohonpada Polisi Jepang, Apa yang Terjadi?

Pejalanan keduanya untuk meraih medali emas Olimpiade ini sungguh tak mudah.

Sepanjang 2021, mereka bahkan hanya tampil pada tiga turnamen sebelum berlaga di Olimpiade.

Dibatalkannya sejumlah turnamen internasional akibat pandemi Covid-19 membuat persiapan para pebulu tangkis terganggu, termasukGreysia/Apriyani.

Mengutip situs BWF,Greysia/Apriyani tercatat hanya tampil tiga turnamen sebelum Olimpiade Tokyo.

Baca Juga: Pantas Tagar #SouthKoreaRacist Sampai Trending, Usai Media Mereka Lecehkan Indonesia saat Pembukaan, Kini Petembaknya Ledek Sniper Iran yang Raih Emas Olimpiade

Ketiga turnamen tersebut adalah dua seri Thailand Open dan satu BWF World Tour Finals 2020.

Dari tiga turnamen leg Asia itu, Greysia/Apriyani sukses meraih satu gelar juara yaitu pada Thailand Open I.

Berbicara mengenaiGreysia/Apriyani, rupanya salah satu dari mereka merupakan sahabat penyanyi Agnez Mo, yakniGreysia Polii.

Agnez Modan Greysia Polii sudah menjalin persahabatan sejak mereka masih remaja.

Mengutip Kompas.com, persahabatan mereka bermula saat menghadiri pelayanan di Gereja.

Sejak dulu, Agnez Mo juga sering menunjukkan dukungannya dengan hadir langsung ke arena pertandingan untuk menyaksikan Greysia bertanding.

Tidak hanya pertandingan di Jakarta, tetapi juga ketika Greysia berlaga di Paris, Prancis.

Baca Juga: Seantero Indonesia Murka Usai Anak Akidi Tio Ditangkap, Tapi Menteri Andalan SBY Ini Mungkin Malah Tersenyum Paling Lebar, 'Ramalannya' Terbukti Kurang dari 24 Jam

Ketika Greysia akan berjuang di partai final Olimpiade Tokyo 2020, Agnez Mo tak henti memberikan dukungan.

Ketika berita kemenangan tersebar, Agnez langsung mengunggah Instagram Story yang berisi rasa banggaya pada sahabatnya tersebut.

"My bestie is a legend!!!!" tulis Agnez seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (31/7/2021).

Dukungan Agnez tak berhenti di situ, ia lantas memberikan semangat untuk Greysia Polii di partai puncak.

"My best friend!! Final at Olympics!! Let's gooooo!!!" tutur Agnez Mo.

Sebelum mencapai kemenangandi Olimpiade Tokyo 2020 kali ini bersama rekannyaApriyani, Greysia telah melalui perjalanan yang panjang dan berliku.

Akun Twitter @BadmintonTalk mengungkap perjalananGreysia hingga sampai pada kemenangan ini.

Baca Juga: Mantan Menteri Ini Peringatkan para Pejabat Soal Akidi Tio, Faktanya Indonesia Pernah Tertipu Secara Sistematis oleh Raja Idrus dan Ratu Markonah, Bahkan Bung Karno pun Ikut Kecele

BadmintonTalk menulis yang artinya,

Dia jatuh pada tahun 2012.

Dia kalah DELAPAN KALI ke World Number One

Dia jatuh DELAPAN KALI, dia bangkit DELAPAN KALI

Dia adalah Ganda Putri PERTAMA Peraih medali#Gold dari INDONESIA

Dia adalah GREYSIA POLII

#Tokyo2020 #Badminton #BadmintalkTokyo2020

Artikel Terkait