Awas! 5 Orang Ini Tidak Bisa Konsumsi Ketumbar, Dampaknya Mengerikan

Maymunah Nasution

Penulis

Ilustrasi Ibu Hamil yang akan melahirkan di tengah pandemi covid-19
Ilustrasi Ibu Hamil yang akan melahirkan di tengah pandemi covid-19

Intisari-online.com -Ketumbar sudah diketahui memiliki banyak manfaat bagi tubuh dan kesehatan manusia.

Itulah sebabnya sebagai bumbu dapur ketumbar tidak pernah lupa dimasukkan dalam masakan sehari-haru.

Manfaat ketumbar sangatlah banyak, antara lain menurunkan berat badan, kadar kolestero, mengatasi masalah tiroid, gangguan menstruasi, mengontrol diabetes, meningkatkan kesehatan mata sampai mengatasi gangguan dan peradangan kulit.

Namun ternyata ketumbar tidak bisa dikonsumsi secara sembarangan oleh orang dengan 5 kondisi ini.

Baca Juga: Inilah Isi Manfaat dan Kegunaan Ketumbar dalam Serat Centhini, Apa Saja?

Langsung saja berikut adalah mereka yang tidak bisa mengonsumsi ketumbar secara sembarangan.

1. Orang dengan masalah liver

Konsumsi biji ketumbar berlebih bisa menyebabkan masalah pada liver atau organ hati Anda.

Komponen minyak dan biji ketumbar biasanya membantu dalam mengobati masalah hati, tetapi penggunaan berlebihan dapat menyebabkan sekresi empedu dan menyebabkan kondisi abnormal.

Baca Juga: Migrain Dapat Diatasi dengan Ketumbar dengan Begini Saja, Mari Coba

2. Orang dengan kulit sensitif

Konsumsi ketumbar dapat meningkatkan kulit lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari, sebabkan kulit terbakar dan menyebabkan kanker kulit.

Jika Anda mengidap alergi atau kulit sensitif terhadap sinar matahari disarankan mengonsumsi ketumbar sesedikit mungkin dan dengan diskusi kepada dokter.

3. Orang dengan hipoglikemia (gula darah rendah)

Baca Juga: Antioksidannya Juara, Inilah Delapan Manfaat Ketumbar, Apa Saja Ya?

Ketumbar mampu menurunkan kadar gula darah secara drastis, akibatnya akan gawat jika dikonsumsi oleh penderita gula darah rendah.

4. Ibu hamil dan menyusui

Ketumbar dapat berdampak pada sekresi kelenjar, menyebabkan kerusakan pada janin dan kelenjar reproduksi.

5. Orang dengan alergi

Baca Juga: Waspada, Ketumbar Bubuk Berbahaya Jika Dikonsumsi Oleh 7 Orang Kondisi Ini, Apa Saja?

Ruam, kesulitan bernapas, gatal dan bengkak di wajah atau tenggorokan serta pusing bisa disebabkan karena konsumsi ketumbar.

Artikel Terkait