Advertorial
Intisari-Online.com- Selfie memang menjadi salah satu cara populer untuk mengabadikan momen dan diri sendiri.
Tak jarang, gambar atau foto selfie ini seringkali diambil untuk menyombongkan suatu peristiwa atau pencapaian tertentu seseorang.
Buzz Aldrin bahkan mengambil foto selfie di ruang angkasa pada tahun 1966.
Namun, kematian terkait selfie ternyata mencapai statistik yang mencengangkan sebagaimana diterbitkan dalam Journal of Family Medicine dan Primary Care.
Data itu menunjukkan bahwa sekitar 259 orang telah meninggal karena melakukan selfie pada kurun waktu Oktober 2011 dan November 2017.
Dilansir dari Listverse.com, berikut 5 kejadian orang selfie harus meregang nyawa pada saat-saat menegangkan:
1. Jatuh dari tebing
Baca Juga : Nyaris Dipenjara 99 Tahun, Pria Ini Diselamatkan Oleh Foto Selfie-nya, Kok Bisa?
Pada bulan November 2018, seorang turis Jerman berusia 35 tahun mengunjungi tebing setinggi 1.200 meter di Sri Lanka.
Berpikir bahwa pemandangan yang indah akan membuat foto yang sempurna, dia mengeluarkan ponselnya untuk mengambil selfie bersama temannya.
Sayangnya, dia tersandung dan terjatuh dari tebing.
Relawan dan pihak yang bewenang kemudian menghabiskan enam jam untuk mencari tubuh turis itu.
Baca Juga : Aksi 'Ngintip' Todd Rivaldo Ferre Tertangkap Kamera, Ini 3 Aksi Terkonyol yang Pernah Dilakukan Pesepak Bola
2. Tenggelam di Danau
Pada bulan Oktober 2018 di India, tiga siswa naik ke batu berlumut di tepi danau untuk mengambil selfie bersama.
Salah satu dari mereka kemudian tergelincir, dan dua lainnya melompat untuk menyelamatkan.
Baca Juga : Viral Video Lucu-lucuan Berujung Maut, Kenapa Benturan di Kepala Dapat Membunuhmu?
Namun mereka bertiga akhirnya terjebak dalam lumpur dan tenggelam bersama.
Penduduk setempat memberi tahu polisi dan petugas kebakaran dan penyelamatan.
Kemudian setelah ditemukan, mayat ketiga anak-anak itu hanya dapat diambil dari danau dan dikirim ke Rumah Sakit Pemerintah Nelmangala untuk pemeriksaan postmortem.
3. Selfie dengan Senapan
Baca Juga : Viral Video Lucu-lucuan Berujung Maut, Kenapa Benturan di Kepala Dapat Membunuhmu?
Di Conroe, Texas, dua orang menghadapi tuntutan setelah seorang gadis (16) ditembak dan tewas setelah ia dan salah satu tersangka bermain dengan pistol untuk ber-selfie ria pada Juli 2018 lalu.
Menurut catatan penjara Montgomery County, salah satu tersangka berusia 19 tahun bernama Matthew Tyshaun Davis (kiri atas).
Dia ditahan atas tuduhan pembunuhan.
Baca Juga : Waspadai Kulit Leher Belakang Menebal dan Terlihat Hitam, Bisa Jadi Tanda Penyakit Berbahaya Ini
Sementara tersangka lainnya adalah Joseph Hayden Wilson yang berusia 19 tahun (tepat di atas).
Dia dipenjara atas tuduhan merusak atau mengarang bukti dan kepemilikan senapan.
4. Selfie di depan kereta
Di Thailand, seorang wanita meregang nyawanya ketika dia dan temannya mencoba mengambil foto selfie di jalur kereta.
Teman itu mengakui bahwa keputusan untuk ber-selfie diputuskan dalam pengaruh alkohol.
Baca Juga : Hanya Berjarak 12 Jam dari Kematian, Anjing yang Tinggal Tulang Belulang Ini Akhirnya Diselamatkan
Mereka kemudian juga gagal melihat kereta mendekat.
Korban akhirnya dihantam dan kakinya patah karena tabrakan dan meninggal kemudian di rumah sakit.
Insiden ini terjadi pada Kamis pagi pada Februari 2018 di stasiun Samsen di Bangkok.
5. Jatuh dari Atap Mall
Pada bulan September 2018, seorang remaja di Italia naik ke atas atap sebuah mal untuk mengambil selfie.
Namun secara tragis, dia harus menghadapi kematiannya.
Pria berusia 15 tahun itu bernama Andrea Barone, dan insiden itu terjadi pada Sabtu malam di pusat perbelanjaan Sarca di Milan.
Dia dan sekelompok teman-temannya secara diam-diam naik ke atas gedung dengan memanjat gerbang pagar untuk mencapai puncak.
Setelah mengambil selfie yang mengancam jiwa, bocah itu mencoba turun kembali ke bawah gedung, namun dia jatuh ke saluran ventilasi.
Pihak yang berwenang berusaha mati-matian menyelamatkan nyawa bocah itu tetapi tidak dapat dilakukan karena lukanya sungguh parah.
Baca Juga : 18 Tahun Dianggap Meninggal, Pria Ini Akhirnya Diakui Hidup Setelah Berbagai Cara Termasuk Lakukan Kejahatan