Advertorial

Selama 4 Bulan, Anjing Ini Terus Berada di Pintu Rumah Sakit, Menunggu Tuannya yang Telah Tiada

Muflika Nur Fuaddah
Muflika Nur Fuaddah

Editor

Anjing ini tinggal di pintu rumah setiap hari sakit untuk menunggu hal yang sia-sia.
Anjing ini tinggal di pintu rumah setiap hari sakit untuk menunggu hal yang sia-sia.

Intisari-Online.com- Seperti manusia, hewan juga dapat merasakan cinta dan kasih sayang.

Terkhusus anjing yang terkenal sebagai sahabat setia manusia.

Dilansir dari Daily Mail (8/3/2018), seekor anjing yang tak diketahui namanya diketahui muncul di rumah sakit setiap harinya.

Anjing itu pertama kali tiba di rumah sakit Santa Casa de Novo Horizonte di negara bagian Sao Paolo, Brasil pada bulan Oktober 2017.

Baca Juga:(Foto) Ada Pesan Mengharukan dari Sang Ibu di Balik Foto-foto 'Menyeramkan' Putra Kecilnya Ini

Baca Juga:(Video) Tanpa Pengalaman, Wanita Ini Nekat Lakukan Operasi Sesar Demi Selamatkan Bayi Monyet

Pada malam itu, ia mengejar ambulans yang membawa pemiliknya usai ditikam di jalanan brutal Novo Horizonte.

Pria itu diketahui adalah seorang tunawisma berusia 59 tahun yang hidup di jalanan.

Nyawa pemiliknya akhirnya tak dapat diselamatkan.

Dan setelah kematian mengerikan itu, anjing yang setia ini terus menunggu di depan rumah sakit.

Staf rumah sakit telah berusaha merawat anjing itu dengan memberi segala yang ia butuhkan untuk bertahan hidup.

Secara teratur anjing itu diberi makan dan minum, hingga pihak rumah sakit menemukan tempat penampung anjing yang mau merawatnya.

Anjing itu akhirnya dirawat oleh orang baru, namun petugas rumah sakit terkejut saat melihatnya kembali ke rumah sakit dan menunggu pemiliknya yang telah meninggal.

Baca Juga:Bisa Langsung Dipraktikkan, Tips Merebus dengan Kuning Telur Berada di Luar

Kisah anjing penuh kasih yang setia itu diunggah di akun Facebook seorang wanita bernama Christine Sardella.

"Kita harus belajar dari hewan ini," tulisnya di Facebook.

Anjing ini tinggal setiap hari di pintu rumah sakit untuk menunggu hal yang sia-sia.

Namun cinta yang ia rasakan kepada pemiliknya adalah abadi.

Baca Juga:10 Gaya Kocak dan Nyeleneh Pengendara yang Muatannya 'Overload', Kok Bisa Bawa Barang Sebanyak Itu?

Artikel Terkait