Advertorial
Intisari-Online.com – Sebuah momen dramatis terjadi di Sungai George yang terletak 6 km dari Bankstown, Sydney, Australia.
Sebuah mobil terlihat tenggelam, sementara polisi berjuang mengeluarkan pengemudinya.
Cerita berawal ketika petugas kepolisian mendapat laporan adanya kekerasan dalam rumah tangga pada Minggu (15/10) pukul 2 siang.
Dikatakan bahwa seorang wanita yang terlibat mengemudikan mobilnya dan kemungkinan dalam pengaruh narkotika.
Polisi pun menggunakan sebuah helikopter untuk mengikuti jejak mobil tersebut.
(Baca juga: Tragis! Sibuk ‘Selfie’, para Remaja Ini Tak Sadar Jika Seorang Temannya Tenggelam Tepat di Belakang Mereka)
(Baca juga: Demi Hormati Seorang Anak yang Meninggal Akibat Tenggelam, Polisi Ini Hadir ke Pemakaman Berkostum Spiderman)
Sedangkan polisi lainnya ada dalam 2 mobil yang mengejarnya.
Mobil itu ternyata mengarah ke Sungai George di George Hall, sekitar 6 kilometer dari Bankstown.
Seorang saksi mengatakan kepada televisi 9 News, ketika mobil polisi mendekat, mobil SUV berwarna hitam itu dilajukan hingga masuk ke jalur landai untuk perahu.
Lalu, mobil itu masuk ke sungai.
Melihat mobil akan tenggelam, sekitar 5 polisi langsung berenang mendekati mobil tersebut.
Mereka memecahkan kaca di samping pengemudi sebelum mobil benar-benar tenggelam.
(Baca juga:Wow, Ternyata Menteri Susi Sedang Siap-siap Tenggelam 90 Kapal. Eksekusinya Tinggal Nunggu Ini)
Tidak berapa lama mobil itu pun benar-benar tenggelam.
Beruntung pengemudianya bisa keluar dari mobil dan akhirnya muncul ke permukaan air.
Kelima polisi itu mengelilingi sang pengemudi.
Dilansir dari situs Mailonline, usai kejadian tersebut pengemudi wanita itu dirawat oleh petugas medis di Kantor Polisi Bankstown.
Sementara seorang polisi dirawat di Rumah Sakit Bankstown karena pergelangan tangannya robek yang terjadi selama penyelamatan yang dramatis itu.