Find Us On Social Media :

Mudah Didapat, Inilah 4 Bahan Alami yang Bisa Dijadikan Pelumas Vagina

By Agus Surono, Rabu, 6 September 2017 | 08:00 WIB

Meskipun berpotensi menodai kain seprai dan pakaian, minyak ini umumnya aman, melembabkan kulit, dan meninggalkan aroma yang menyenangkan.

Ingat, jangan gunakan pelumas berbahan dasar minyak jika kita menggunakan kondom lateks karena akan menurunkan dan melemahkan kualitas lateks; membuat kondom rentan rusak.

Pelumas berbasis minyak (dan petroleum jelly) juga dapat melemahkan diafragma. Hati-hati juga terhadap risiko reaksi alergi, terutama dari minyak kacang-kacangan.

(Baca juga: Apa Bahaya Memakai Pelumas untuk Seks?)

2. Putih telur

Melumasi vagina dengan putih telur tampak menjijikkan. Tapi menurut mitos yang beredar, menggunakan putih telur sebagai alternatif pelumas seks dapat meningkatkan kemungkinan hamil bagi mereka yang sedang merencanakan kehamilan.

Teori di balik anggapan ini adalah tekstur putih telur yang meniru konsistensi lendir serviks, yang membantu sperma menemukan jalan ke bukaan leher rahim untuk membuahi telur.

Putih telur juga dipercaya membuat pH vagina lebih basa, sehingga sperma memiliki kesempatan bertahan hidup lebih lama.

Tidak ada cukup bukti data ilmiah untuk mendukung gagasan ini, tapi, yang banyak disetujui oleh para pakar adalah pemakaian putih telur sebagai pelumas seks alami terbilang cukup aman dan minim efek samping.

Walau begitu putih telur dapat terasa lengket dan tak nyaman saat dioleskan, sehingga lebih baik gunakan semacam wadah seperti mangkuk atau penetes obat. Ingatlah untuk menjaganya tetap di suhu kamar.

Selain itu, putih telur bukanlah alternatif yang baik bagi mereka yang vegan/vegetarian, atau yang memiliki alergi telur.

(Baca juga: Dapatkah Minyak Kelapa Dijadikan Pelumas Seks?)