Find Us On Social Media :

Wow, Negeri Beriklim Tropis Ini Tiba-Tiba Disirami Salju! Tanda-Tanda Apakah Ini?

By Ade Sulaeman, Kamis, 6 Juli 2017 | 19:45 WIB

Masyarakat bermain salju di Kenya.

Intisari-Online.com Kenya adalah negara dengan iklim yang panas.

Namun, pada Rabu (5/7), negeri itu dilanda hujan salju!

Salju turun di Kota Nyahururu di Laikipia County. Salju terlihat menyelimuti jalan-jalan di kota itu.

Turunnya salju jelas membuat masyarakat di sana kaget sekaligus senang.

Pasalnya, mereka belum pernah mengalami adanya salju turun.

(Baca juga: Jalanan Di Dua Kota Ini Juga Pernah Tiba-tiba Dipenuhi ‘Salju’ Seperti Jakarta, Ini Penyebabnya)

Sementara para pengguna kendaraan harus ekstra hati-hati karena jalanan yang bertutup salju menjadi licin.

Peristiwa yang sangat langka itu jelas disambut masyarakat dengan suka cita.

Anak-anak hingga orang dewasa bermain salju dan membuat bola-bola salju.

Foto-foto jalanan bersalju dan masyarakat yang bermain salju di Kota Nyahururu beredar luas di sosial media.

Pengguna Twitter Bravin Yuri @BravinYuri bercuit : Belum pernah seumur hidupku melihat salju di Kenya!!

(Baca juga: Sagiana Salchak, Gadis 4 Tahun Asal Siberia yang Menembus Badai Salju Menyelamatkan Kakek-Neneknya)