Find Us On Social Media :

Selamat Hari Dokter, Inilah Biaya Pendidikan Dokter di Universitas Negeri

By intisari-online, Rabu, 24 Oktober 2018 | 11:20 WIB

Intisari-Online.com - Tanggal 24 Oktober diperingati sebagai Hari Dokter Nasional.

Profesi dokter sampai saat ini masih menjadi favorit masyarakat Indonesia.

Tak pelak,  Fakultas Kedokteran juga merupakan salah satu fakultas favorit yang diminati oleh para peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Di Universitas Gadjah Mada, misalnya, program studi Kedokteran menjadi prodi yang paling diminati.

Biaya pendidikan dokter pun dianggap paling mahal. Benarkah demikian?

Baca Juga : Menurut Dokter, Ini yang Menyebabkan Rini Puspitasari Meninggal Dunia

Berikut gambaran biaya pendidikan pada jurusan Pendidikan Kedokteran beberapa universitas negeri di Indonesia, yang dikutip dari situs web resmi masing-masing universitas:

UNIVERSITAS GADJAH MADA

Universitas Gadjah Mada ( UGM) memberlakukan sistem pembayaran menggunakan Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk mahasiswa yang diterima baik melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, maupun ujian mandiri (Ujian Tulis UGM).

Berdasarkan Keputusan Rektor Universitas Gadjah Mada Nomor 592/UN1.P/SK/HUKOR/2017, UKT dibagi dalam 6 kelas berdasarkan jumlah pendapatan orangtua mahasiswa.