Find Us On Social Media :

Ini Dia Rahasia Sukses Bos-bos Jepang, Salah Satunya Hormat pada Setiap Individu

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 5 Oktober 2018 | 22:00 WIB

Intisari-Online.com – Pernah orang Jepang dijuluki les marchands des transistors (pedagang transistor) oleh de Gaulle.

Namun sekarang mereka bukan hanya juara dunia dalam hi-fi, tetapi juga dalam microprocessor, mobil, bio-industri dan Iain-lain.

Dalam sepuluh tahun terakhir produksi Jepang meningkat dua kali lebih cepat daripada Amerika Serikat.

Apa rahasianya?

Berikut ini kita akan menjenguk orang-orang yang mempunyai andil besar dalam kemajuan teknik Jepang.

Tulisan Rahasia Sukses Boss-boss Jepang berikut ini pernah dimuat di Majalah Intisari edisi Oktober 1982.

Mula-mula kita jumpai Akio Morita si pencipta perusahaan Sony. Dia menyukai olahraga golf, sekaligus menjadi pengagum musikus Beethoven.

Saking gandrungnya pada musik, sampai-sampai di lapangan pun dia ingin bermain golf sambil mendengarkan Symphony kesembilan.

Baca Juga : Sony Berusaha Mematenkan Lensa Kontak yang Bisa Merekam dan Memainkan Video dengan Kedipan Mata

"Saya membutuhkan sebuah alat kecil dengan pengeras suara," kata Akio Morita pada anak didiknya. Tak lama kemudian terciptalah walkwan.

Dia berusia sekitar enampuluhan, kurus, rambutnya putih dan matanya hampir kuning. Tapi ia nampak seperti umur duapuluh karena semangatnya yang tak kenal lelah.

Rumahnya di daerah kedutaan, di Tokyo. Bertingkat, dengan kebun dan sebuah kolam renang. Boleh dikata dia seorang boss Jepang yang sudah berorientasi ke Barat.

Dia tak berkeberatan  istrinya turut menjamu tamu dalam pakaian Barat. Tetapi ia tetap menjalani hidup sederhana dan kekeluargaan menurut tradisi.