Penulis
Intisari-Online.com- Memerhatikan alam liar dan hewan-hewan yang ada di dalamnya seolah-olah dapat membawa Anda kembali pada kemurnian.
Memandang mereka begitu indah, cantik, dan liar dengan natural.
Namun tak selalu selaras dengan apa yang tampak oleh mata, ternyata mereka juga menyimpan fakta menyedihkan, lho.
Dilansir dari ranker.com, berikut 10 fakta menyedihkan yang mungkin baru Anda ketahui:
Baca Juga : 7 Teknik yang Harus Anda Kuasai Saat Diserang Hewan Liar, Penting untuk Menyelamatkan Nyawa!
1. Indukan Opossum Menggendong Semua Anakannya di Punggung
Anakan opossum menghabiskan tiga bulan pertama kehidupan mereka di kantong ibu mereka.
Tempat di mana mereka menyusui hingga cukup besar untuk merangkak keluar.
Baca Juga : Lucunya Foto-foto Ajang Fotografi Komedi Alam Liar 2018, Mana yang Menjadi Favoritmu?
Masih belum cukup siap untuk menghadapi dunia sendirian, mereka biasanya menghabiskan dua minggu atau lebih berikutnya di punggung induknya.
Setelah cukup besar, yang muda mulai jatuh satu per satu menuju kedewasaan menghadapi dunia.
2. Lolongan Kesepian Serigala
Baca Juga : Kakak Syahrini Meninggal Tersengat Listrik: Kedua Orang Ini Justru Mengklaim 'Kebal Sengatan Listrik'
Meskipun serigala kadang-kadang melolong untuk mengusir serigala lain dari wilayah mereka, para ilmuwan telah ungkap suatu fakta.
Yakni bahwa eberapa lolongan memiliki sisi yang lebih lembut.
Penelitian mengungkapkan bahwa serigala melolong untuk menemukan anggota yang hilang dari kelompoknya.
Bahkan semakin dekat ikatan emosi antara satu dan yang lainnya, akan semakin mereka melolong-lolong.
Baca Juga : Pesawatnya Ditembak Jatuh Israel, Rusia Langsung Gelontorkan Sistem Pertahanan Udara Tercanggih untuk Suriah
3. Gurita Penyendiri
Sebagian besar gurita tumbuh menjadi pribadi yang penyendiri.
Beberapa bahkan akan menutup diri di dalam sarang mereka dengan bebatuan.
Meskipun mereka berpasangan dengan berbagai gurita lainnya, mereka cenderung menjadi orang tua yang suka mati yang hanya memberikan sedikit pengetahuan kepada anak-anak mereka.
Baca Juga : Pengakuan Tersangka Pelaku Pengeroyokan Haringga Sirla: Saya Hanya Membantu 'Bapak'
4. Gigi Berang-Berang Tidak Pernah Berhenti Tumbuh Sehingga Mereka Harus Mengunyah Terus-Menerus
Itu benar, para berang-berang tampaknya selalu mengunyah kayu gelondongan bukan hanya kegiatan rekreasi favorit mereka.
Jika mereka tidak selalu menggeretakkan giginya, giginya akan menjadi terlalu besar seiring bertumbuhnya waktu.
Baca Juga : Masukkan Garam ke Sampo dan Rasakan Tiga Manfaat Langsungnya Ini
5. Tikus Bisa Mengerti Saat Tikus Lain Bersedih
Sebuah penelitian dari Universitas Montreal menunjukkan bahwa tikus memiliki empati ketika salah satu temannya sedih atau kesakitan.
6. Gagak Tidak Pernah Melupakan Wajah Anda
Penelitian menunjukkan bahwa jika seekor burung gagak merasa terancam oleh Anda, ia akan mengingat wajah Anda selama sisa hidupnya.
Jika ada kesempatan, ia kemudian mulai menyerang Anda secara tak tanggung-tanggung dengan membawa kawanannya.
Baca Juga : Beli Jet Tempur Paling Mematikan di Dunia, Armada Tempur Australia Makin Mengerikan
7. Zebra Tidak Bisa Tidur Sendiri
Dengan membuat kelompok, saat tidur bahkan zebra laki-laki cenderung melindungi betinanya.
8. Gajah Tidak Bisa Melompat
Meskipun gajah mungkin identik dengan permainan basket, namun mereka tidak bisa melompat.
Ya.. karena mereka tidak perlu melompat.
Mereka cenderung lebih mengandalkan satu sama lain dan ukuran besarnya untuk perlindungan dari predator.
Baca Juga : Bom Kelelawar, Salah Satu 'Instrumen Kematian' Paling Mengerikan yang Kini Dilarang dalam Perang
9. Ubur-ubur Secara Harfiah Tidak Memiliki Jantung
Kemungkinannya, jika Anda pernah disengat ubur-ubur Anda harus memaklumi hal itu.
Karena pada dasarnya, ubur-ubur memang tidak memiliki jantung atau tulang.
Mereka terdiri dari sekitar 95% air.
10. Beberapa Lalat Api Dewasa Tidak Pernah Makan
Hal-hal berubah seiring dengan bertambahnya usia, dan sementara beberapa serangga makan nektura dan tepung sari, lalat api dewasa tidak pernah makan sama sekali.
Baca Juga : Karang Gigi Rontok Cukup Dengan Bahan Alami Ini, Cepat dan Mudah!