Find Us On Social Media :

Tangan Kanan atau Tangan Kiri? Dimanakah Seharusnya Kita Kenakan Cincin Kawin?

By Ade Sulaeman, Rabu, 31 Mei 2017 | 19:00 WIB

Cincin Kebesaran? Ini Cara Mengatasinya

Beda lagi dengan di Jerman dan Belanda. Di dua negara ini, pasangan mengenakan cincin pertunangan emas di tangan kiri lalu cincin kawin di sebalah kanan. Ini menandakan perubahan status sosial.

Inilah daftar negara di mana cincin kawin dikenakan di tangan kanan: Norwegia, Denmark, Austria, Polandia, Bulgaria, Rusia, Portugal, Spanyol dan Belgia (di beberapa wilayah), Georgia, Serbia, Ukraina, Yunani, Latvia, Hungaria, Kolombia, Kuba , Peru, Venezuela.

(Baca juga: Memotong Cincin atau Jari Tangan?: Menyederhanakan Masalah yang (Terlihat) Rumit)

Cincin kawin di tangan kiri

Mengenakan cincin kawin di sebelah kiri ternyata merupakan tradisi yang relatif baru. Baru lahir sekitar awal abad ke 18. Sebelum itu, sebagian besar negara berbahasa Inggris menggunakannya di tangan kanan.

Sebuah artikel tahun 1869 menunjukkan bahwa di beberapa negara terjadi perubahan tangan di mana cincin kawin di kenakan dari tangan kanan ke tangan kiri. Ini diartikan sebagai tanda rasa hormat dari seorang istri kepada suaminya.

Di beberapa negara seperti Turki, Lebanon, Suriah, dan Brasil, cincin kawin awalnya dikenalan di tangan kanan. Namun sekarang di sebelah kiri.

Inilah daftar negara di mana cincin kawin dikenakan di tangan kiri: Australia, Kanada, Botswana, Mesir, Irlandia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Inggris, Amerika Serikat, Prancis, Italia, Swedia, Finlandia, Republik Ceko, Swiss, Rumania, Slovenia, Kroasia, dan sebagian besar negara Asia (termasuk Indonesia).

Sementara di Sri Lanka beda lagi. Mempelai pria akan mengenakan cincin kawin di tangan kanannya dan mempelai wanita di tangan kirinya.

Jadi, di manakah cincin kawin Anda kenakan? Apapun jawabannya cincin kawin merupakan simbol cintamu. Tidak peduli di mana ia dikenalakan, cintailah pasanganmu selamanya!