Berapa Lama Seseorang Bisa Bertahan Hidup Tanpa Makan atau Minum?

Ade Sulaeman

Penulis

Berapa lama seseorang bisa bertahan hidup tanpa makan atau minum

Intisari-Online.com - Makan dan minum adalah dua aktivitas yang tidak bisa lepas dari diri kita.

Sebab, tanpa keduanya kita tidak bisa bertahan hidup.

(Baca juga: Mutasi Gen, Rahasia Orang-orang Tibet Bisa Bertahan Hidup di Iklim yang Ekstrem)

Nah, berapa lama sih seseorang bisa bertahan hidup tanpa makan atau minum?

Dilansir dari metro.co.uk, kelangsungan hidup kita sepenuhnya bergantung pada cadangan makanan, metabolisme, dan aktivitas seseorang.

Mereka yang melakukan aktivitas tanpa makanan selama satu hari penuh akan merasa pusing.

Sebab otaknya tidak menerima bahan bakar untuk tubuh dan adanya penurunan gula darah. Hal ini bisa membuat orang pingsan.

(Baca juga: Zahro Express Terbakar: Begini Cara Bertahan Hidup di Dalam Air)

Sementara mereka yang tidak minum lebih parah. Mereka bisa terkena dehidrasi.

Sedikitnya 60% tubuh manusia terdiri dari air dan air dibutuhkan setiap sel untuk melakukan tugasnya masing-masing. Misal pelumasan sendi, mengatur suhu tubuh, dan membuang kotoran dari dalam tubuh.

Jumlah hari rata-rata orang yang bisa bertahan hidup tanpa makan dan minum adalah tiga sampai empat hari.

(Baca juga: Ingin Bertahan Hidup? Bersikaplah Bijaksana Seperti Sekelompok Landak Ini)

Lebih dari itu, maka bisa terkena pusing, dehidrasi bahkan sampai kematian. Atau menderita anoreksia nervosa akibat kegagalan organ atau serangan jantung.

Hal ini juga berlaku pada mereka yang sedang diet. Beberapa orang mungkin menganggap kelaparan adalah cara menurunkan berat badan dengan cepat. Padahal ini bisa mengorbankan hidup kita.

Oleh karena itu, makan dan minumlah secara teratur. Untuk yang diet, lakukanlah diet sehat dan seimbang.

Artikel Terkait