Find Us On Social Media :

Suami Sering Telat Pulang? Cara Ini Bisa Jadi akan Membuat Ia Kapok

By Moh Habib Asyhad, Selasa, 23 Mei 2017 | 21:00 WIB

Suami sering telat pulang?

Intisari-Online.com - Apa yang seorang istri lakukan saat tahu sang suami sering pulang telat?

Seorang pengguna situs Weibo, Emma Yi, menceritakan cara unik yang dilakukan oleh seorang temannya yang tinggal di Shanghai, Tiongkok.

Sang teman membuat gadget kecil yang otomatis mencatat jam kedatangan suami di rumah.

(Baca juga: Malangnya Didin, Gara Gara Menangkap Cacing Terancam Penjara 10 Tahun)

Alat yang terlihat seperti sebuah “card reader” itu dipasang di dekat pintu yang pasti akan dilewati suaminya saat masuk ke rumah.

Rupanya, sang suami yang bekerja di perusahan jaringan internet, itu sering telat tiba di rumah dengan alasan bahwa ia harus lembur.

Tetapi, isterinya ingin yakin bahwa suaminya tiba di rumah tidak lebih dari jam 9 malam.

Ia pun menerapkan cara kedatangan suami di rumah dengan waktu yang spesifik atau ia akan menerima akibatnya.

Untuk itu, di dekat “card reader” tersebut ditempelkan kertas yang berisi aturan-aturan rumah tangga.

Bila sang suami tiba tepat waktu, maka ia akan mendapatkan makan malam yang hangat dan tidak harus mencuci piring bekas makannya.

Tetapi, bila sang suami telat kurang dari 30 menit dari waktu yang disepakati, maka akan dikenakan denda sebesar 100 yuan atau sekitar Rp195 ribu.

Bila telatnya lebih dari 30 menit, sang suami harus membersihkan rumah pada akhir pekan.

“Bila kartu absensi dapat mengatur jam kerja suamiku di kantor, alat ini juga bekerja untuk suami di luar jam kerjanya,” kata teman Emma Yi.

Isteri yang cerdik itu menambahkan bahwa sejak ada “card reader” dipasang, suaminya jadi tidak tiba terlambat lagi tiba di rumah. Hal ini berpengaruh besar pada hubungan suami-isteri itu.

(Baca juga: Puasa Ramadan 2017 Dipastikan Berbarengan, Bagaimana dengan Lebarannya?)

Nah, foto dan kisah unik itu diunggah oleh Emma Yi ke situs Weibo dan banyak mendapat tanggapan pengguna Weibo

“Isterinya harus bekerja di HRD,” tulis @LiuLInchuan

“Ini keterlaluan! Kamu membatasi kebebasannya!” tulis netizen lainnya.

Namun ada juga netizen yang menanggapinya dengan positif. Seorang suami menulis untuk isterinya dengan kata: “Hai sayang, mungkin aku mempertimbangkan cara ini di rumah kita?”

Netizen lainnya merasa gembira karena tidak memiliki kesepakatan seperti itu.

“Untungnya, Aku masih single,” tulis seorang pria.

Bagaimana dengan Anda sendiri?