Find Us On Social Media :

Pasanganmu Tipe Anak Mama? Ini Cara Efektif Menjinakkannya

By Yoyok Prima Maulana, Minggu, 21 Mei 2017 | 11:30 WIB

Salah satu jurus menghadapi anak mama, jangan bersikap konfrontatif ke ibu mertua.

Intisari-online.com - Kenyataannya masih ada pria yang sudah berpasangan masih begitu bergantung pada ibunya.

Kadang-kadang istri dibuat kesal, karena suami masih terus manja dan diatur oleh ibunya.

Bukannya tidak boleh, namun si anak mama ini harus belajar berdiri sendiri. Bagaimana menghadapinya? Thespruce.com menjawabnya dengan cara ini:

1. Jangan turuti permintaannya

Misalnya pasangan Anda mungkin terbiasa dengan masakan ibunya, sehingga ia ingin selalu makan masakan ibu.

Anda harus tegas, bahwa istri berbeda dengan ibu. Suami boleh bertingkah seperti anak kecil di depan ibunya, namun tidak di depan istrinya.

2. Jangan setuju untuk pindah ke rumah ibunya

Jika sebelumnya Anda sudah tinggal terpisah dengan mertua, jangan setuju jika diajak pindah kembali ke rumah ibunya.

Keputusan-keputusan rumah tangga Anda dapat dicampuri oleh si ibu. Dan pasangan Anda mengiyakan saja karena tidak ingin menyakiti hati ibunya. Biarkan pasangan mengunjungi ibunya kapanpun ia mau, namun tidak untuk tinggal bersama.

Jika Anda belum menikah namun sudah menjalin hubungan dengan si mama boy, sebaiknya menikahlah saat sudah memiliki rumah selain rumah ibunya.

(BACA JUGA: Kenali Neurosis Yang Bikin Perkawinan Tak Harmonis)

3. Jangan mengkonfrontasi ibu mertua