Find Us On Social Media :

Awalnya Cuma Gatal-gatal Lama-lama Muncul Benjolan Aneh, Dakir Ternyata Menderita Tumor Limfoma

By Moh Habib Asyhad, Sabtu, 13 Mei 2017 | 12:20 WIB

Dakir menderita tumor lifoma

Ternyata penyakit Dzakir kembali kambuh dan benjolannya semakin banyak‎ sampai sekarang.

Menurut aktivis sosial dari Panti Silih Asih, Nani Rohaeni (48)‎, Dakir sempat tidak bisa melakukan aktifitas apa pun namun ia sedikit bersyukur karena mendapatkan obat dari Jakarta sehingga Dakir bisa beraktifitas untuk sementara.

“Kalo dulu malah kayak robot, gak bisa ngapa-ngapain, ininya mengeras, pendengaran gak lancar, ini kan mengeras semua‎. Akhirnya kita cari donatur Gema sosial dari jakarta dapet bantuan obat herbal,” katanya.

Kini Dakir beserta istri harus tinggal di rumah majikan istrinya, yaitu sebuah vila pribadi di Kampung Citalingkup, Megamendung.

Harta yang mereka punya sudah tidak ada, bahkan sehabis operasi, utang-utang mereka belum juga terlunasi dengan gaji istrinya sebagai penjaga vila yang pas-pasan.

Harapan terakhir? Pemerintah mestinya harus turun tangan.