Jadwal Pertandingan 4 Wakil Indonesia di Semifinal Bulutangkis Perorangan Asian Games 2018

Mentari DP

Penulis

Seluruh pertandingan empat wakil Indonesia tersebut akan digelar di Istora Senayan pada Senin (27/8/2018).

Intisari-Online.com – Hari ini, Senin (27/8/2018) empat wakil Indonesia akan bertanding di semifinal bulutangkis perorangan Asian Games 2018.

Empat wakil Indonesia tersebut adalah dua tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, serta dua wakil ganda putra, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Fajar Alfian/Muhammad Rian.

Sebelumnya, Jonatan berhasil mengalahkan wakil Hong Kong, Vincent Wong Wing Ki dengan 21-11 dan 21-18.

Sementara Anthony menyingkirkan pebulutangkis China, Chen Long, dengan skor 21-19 dan 21-11.

Baca juga:Momen Dramatis Anthony Ginting di Asian Games 2018, Dari Kram Kronis hingga Melenggang ke Semi Final

Di partai semifinal hari ini, Jonatan akan bertemu wakil Jepang, Kenta Nishimoto. Sementara Anthony akan melawan wakil Chinese Taipei, Chou Tienchen.

Jika Jonatan dan Anthony menang, maka all Indonesian final akan terjadi di cabang tunggal putra.

Untuk ganda putra, ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia Kevin/Gideon masuk ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 22-20 dan 21-19.

Fajar/Rian juga mengalahkan pasangan Malaysia lainnya, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, juga dengan dua set langsung, 21-17 dan 21-13.

Pada semifinal hari ini, Kevin/Marcus akan melawan pasangan Chinese Taipei, Kee Jheheui/Lee Yang. Sementara Fajar/Rian akan menghadapi wakil China, Li Junhui/Liu Yuchen.

Jika masing-masing menang, maka seperti tunggal putra, akan terjadi all Indonesian final.

Seluruh pertandingan empat wakil Indonesia tersebut akan digelar di Istora Senayan.

Berikut jadwal pertandingannya seperti dilansir dari laman resmi Asian Games 2018dihttps://id.asiangames2018.id/schedule-results/.

Fajar Alfian/Muhammad Rian vs Li Junhui/Liu Yuchen (China) pukul 12.00

Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto (Jepang) pukul 13.00 WIB

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon vs Kee Jheheui/Lee Yang (Chinese Taipei) pukul 14.00 WIB

Anthony Sinisuka Ginting vs Chou Tienchen (Chinese Taipei) pukul 15.00 WIB

Baca juga:Kemenangan Ginting berkat Minyak Urut Karo Milik Ibunya, Apa Khasiat yang Terkandung di dalamnya?

Artikel Terkait