Find Us On Social Media :

Dari Pesawat Siluman F-22 hingga Kapal Selam Balistik, Ini 5 Peralatan Perang AS yang Bisa Dimiliki Israel dengan Uangnya

By Moh. Habib Asyhad, Senin, 6 Agustus 2018 | 16:15 WIB

Intisari-Online.com - Israel tidak bisa bisa memiliki semua yang mereka inginkan, lepas dari hubungan baik dengan Amerika dan industri persenjataannya.

Terlepas dari itu, ada beberapa sistem militer AS yang sejatinya bisa dibeli oleh Israel.

Israel, dalam beberapa hal, lebih unggul dibanding sekondannya itu. Di beberapa wilayah, kemampuan teknis Pasukan Pertahanan Israel (IDF), punya kemampuan di atas militer AS.

Namun, di beberapa wilayah, Israel juga kerap mengambil keuntungan besar dari teknologi militer AS, lebih-lebih jika itu strategis dan ada fulusnya.

Baca juga: Dianggap Pesaing Utama Pesawat Siluman F-22 Raptor Milik AS, Beginilah Kecanggihan Chengdu J-20 China

Tapi jika melihat kondisi keuangan di negara itu, rasanya tak mustahil Israel dapat memiliki persenjataan-persenjataan bikinan AS.

Dengan sedikit pengecualian penting, Israel sejatinya bisa membeli apa pun yang mereka inginkan dari Amerika—umumnya karena faktor kedekatan.

Kapal Tempur Litoral

Untuk waktu yang lama, sayap laut IDF telah menguji beberapa kapal perang potensial, yang ukurannya lebih besar dari kapal perang-kapal perang yang mereka miliki saat ini.

Selama satu dekade terakhir, IDF, secara ekstensif, mempelajari kemungkinan memperoleh lebih banyak versi modifikasi dari Kapal Tempur Litoral AS.

Yang jelas, jenis kapal ini sangat berbeda dengan sebelumnya. Dan di atas kertas, rencana ini sangat masuk akal dan cocok dengan konsep operasional IDF.

F-22 Raptop

Adanya kebijakan AS yang melarang ekspor F-22 Raptor benar-benar dipahami oleh Israel.