Find Us On Social Media :

Inilah 10 Tempat Uji Coba Nuklir yang Sangat Berbahaya, Jangan Pernah Coba-coba Ke Sana, Ya!

By Mentari Desiani Pramudita, Selasa, 21 Maret 2017 | 16:20 WIB

Pokhran, India.

Intisari-Online.com- Mendengar kata nuklir, pasti hal yang menyeramkan langsung terbayangkan oleh kita semua. Tidak heran negara yang mempunyai nuklir ditakuti oleh negara lainnya.

(Ingin Beli Smartphone yang Paling Pas Buat Kamu? Simak Panduan Ini)

Tapi pernahkah kita semua membayangkan di mana negara-negara tersebut melakukan pengujian senjata nuklir?

Sebagian besar tempat uji coba nuklir terletak di tempat-tempat terpencil dan sedikit diketahui. Mau tahu di mana? Inilah 10 tempat uji coba nuklir di dunia.

(Kuburan Robot Menjadi Saksi Bisu Kegagalan Penanganan Nuklir di Fukushima, Jepang)

10. Koh Kambaran, Pakistan

Sebagai anggota terbaru dari klub nuklir, Pakistan memiliki waktu yang panjang untuk mengembangkan perangkat nuklir dan mengujinya.

Lokasi yang negara ini pilih adalah Koh Kambaran di Provinsi Baluchistan. Ini adalah daerah pengunungan yang jarang didatangi penduduk lokak.

Di sini ada bagian bawah tanah yang menyediakan setidaknya satu kilometer dari perlindungan antara ledakan dan udara terbuka.

Koh Kambaran telah melakukan uji coba nuklir pada 1976, 1983, dan terakhir Mei 1998.

9. Maralinga, Inggris

Sebenarnya Maralinga merupakan rumah adat warga Australia. Letaknya di wilayah barat terpencil Australia Selatan. Kira luasnya mencapai 3.300 km².

Ini merupakan tempat uji coba nuklir negara Inggris. Inggris mulai menguji senjata nuklir pada 1940-an dan awal 1950-an.

Tahun 1980-an, beberapa warga suku Aborigin dan prajurit Inggris menujukkan gejala penyakit yang berhubungan dengan radiasi dan kanker.

Sehingga pemerintah Inggris melakukan pembersihan. Walau dinyatakan sudah aman, daerah ini tidak layak huni sampai sekarang.

(Kapal Selam Nuklir AS vs China, Siapa yang Lebih Kuat?)

8. Pokhran, India

India mulai mengembangkan nuklir pada tahun 1962. Kota Pokhran yang terletak di distrik Jaisalmer, negara bagian Rajasthan, India terpilih sebagai lokasi uji coba.

Ini adalah lokasi terpencil di wilayahn Gurun Thar. Populasi penduduknya sekitar 15.000 saat tes pertama dilakukan pada September 1974.

Aksi ini sempat mendapat kecaman dari seluruh dunia. Tapi pemerintah India mengklaim, tenaga nuklir mereka hanya untuk tujuan damai dan tidak akan membangun senjata nuklir.

7. Bikini Atoll, Amerika Serikat

Bikini Atoll adalah sebuah pulau karang di Kepulauan Marshall yang terdiri dari 23 pulau-pulau besar. Ini merupakan tempat serangkaian pengujian nuklir oleh Amerika Serikat.

Tercatat sudah 23 rangkaian uji coba yang diledakan antara tahun 1945 sampai 1957. Lokasinya di atas karang itu sendiri, di laut, di udara, dan bawah air.

Tahun 1958, warga diizinkan tinggal di sini. Namun karena ada gejala radiasi dan ikan terkontaminasi, beberapa warga mulai meninggalkan pulau ini.

Sekarang Bikini Atoll ditetapkan sebagai situs Warisan Dunia pada 2010.

(Ternyata Amerika Serikat Pernah Lima Kali Kehilangan Senjata Nuklirnya)

6. Kiritimati, Republik Kiribati

Pulau yang dikenal sebagai Pulau Natal ini digunakan dua negara untuk menguji nuklir mereka. Negara itu ialah Inggris dan Amerika Serikat.

Letaknya di tengah Samudera Pasifik. Kira-kira berada di antara Australia dan Amerika Utara.

Inggris melakukan uji coba pada 1957 sampai 1958 untuk menguji bom hidrogen. Sedangkan Amerika mengambil alihnya pada 1962 dengan meledakkan 22 senjata nuklir.

bersambung ke halaman "2"....