Find Us On Social Media :

Catat! Selain Merokok, Inilah yang Bisa Sebabkan Kanker Pankreas

By Mentari DP, Senin, 30 Juli 2018 | 18:15 WIB

Intisari-Online.com – Dibanding beberapa jenis kanker yang sudah sering kita dengar, kanker pankreas adalah salah satu jenis kanker yang dianggap langka.

Terhitung, hanya 6% yang tercatat dari seluruh pasien kanker di dunia.

Namun walau begitu, kita tidak boleh menganggapnya enteng. Sebab, kanker pankreas juga salah satu yang paling mematikan.

Karena gejala hampir tidak pernah berkembang dan penyakit ini tidak dapat disembuhkan.

Baca juga: Seorang Ayah Dijatuhi Hukuman Mati karena Tega Membunuh Dokter Kandungan, Rupanya Ini Motif Pembunuhan Kejamnya

Salah satu penyebab kanker pankreas adalah merokok. Namun menurut data, jumlah perokok telah menurun selama beberapa dekade.

Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian untuk menjelaskan penyebab lain dari kanker pankreas.

Diketahui, kanker pankreas ditemukan secara tidak sengaja, biasanya selama pemindaian atau pembedahan karena beberapa alasan lainnya.

Pankreas adalah organ glandular dua bagian kecil, panjang 17 cm dan lebar 3 cm. Letaknya berbaring di perut bagian atas.

Dia mempunyi dua fungsi vital. Yaitu sumber enzim pencernaan dan bagian lain menghasilkan hormon insulin dan glukagon yang mengontrol kadar glukosa dan asam lemak dalam darah.

Tercatat, beberapa faktor risiko kanker pankreas yang diketahui berada di luar kendali seseorang. Seperti usia yang lebih tua atau memiliki orang tua atau saudara kandung yang menderita kanker. Tetapi itu adalah faktor risiko yang dapat dimodifikasi.

Selain merokok, yang menyumbang 20 hingga 25 persen kanker pankreas, risiko utama untuk kasus kanker pankreas obesitas, diabetes tipe 2, dan sindrom metabolik.

“Data yang dikumpulkan dalam banyak penelitian jelas menunjukkan hubungannya dengan obesitas," kata Donghui Li, seorang ahli epidemiologi molekuler di Pusat Kanker M.D. Anderson di Houston dilansir dari nytimes.com.