Find Us On Social Media :

Aneh, Wanita Ini Justru Merasa Dihukum Tuhan Karena Berusia 129 Tahun

By Khena Saptawaty, Kamis, 17 Mei 2018 | 13:15 WIB

“Setiap hari aku berkhayal kembali ke rumah. bekerja di ladang membantuku menghilangkan kesedihan, tetapi jiwaku selalu ingin kembali ke rumah,” kata Istambulova.

Ia ingat bagaimana aturan keras Muslim dalam pakaian dihapuskan setelah berakhirnya masa kekaisaran dibawah aturan Soviet.

Mereka harus mematuhi aturan yang sangat keras dan mereka berpakaian sangat sederhana.

Ia teringat neneknya memukul dirinya dan menegurnya karena lehernya kelihatan.

Dan ketika masa Soviet, kaum wanita dengan cepat mulai berpakaian lebih terbuka.

“Melihat kebelakang hidupku yang tidak bahagia, aku berharap mati di usia muda. Aku bekerja sepanjang hidupku, dan aku tidak punya waktu untuk istirahat dan bersenang-senang,” kenang Istambulova lagi.

“Kami mencangkul tanah atau menanam semangka. Ketika aku bekerja, hari-hariku berlalu, dan kini aku tidak tidak hidup, aku hanya melaluinya.”

Petugas mengatakan seluruh dokumen Istambulova hilang selama Perang Chechen Kedua pada 1999 sampai 2009.

Dari dana pensiunan negara, mengklaim ada 37 orang yang hidupnya lebih dari 110 tahun di Rusia.

Meskipun demikian semua klaim itu, termasuk Istambulova, sulit diverifikasi kebenarannya karena kurangnya bukti kelahiran yang pasti atau catatan  tertulis anak-anak.

Berumur panjang, seperti Istambulova, Caucasus memiliki sejarah akan umur panjang di kalangan rakyatnya.

Sejak kematian Nabi Tajima (117 tahun) dari Jepang pada bulan lalu, kini wanita tertua di dunia adalah Chiyo Miyako, yang lahir pada 2 Mei 1901, juga dari Jepang.

Sementara sejarah yang lebih lama mencatat manusia yang berumur panjang adalah Jeanne Calment dari Prancis. Ia hidup selama 122 tahun dan 164 hari, dan meninggal pada 1997.

Baca juga: Inilah Pemimpin ISIS yang Dianggap Paling Brutal, Pernah Bakar Tawanan Hidup-hidup Dalam Sangkar