(Infografis) Seberapa Cepat Password Diretas? Bisa Lebih Cepat dari Kedipan Mata

Hendra Kurniawan

Penulis

(INFOGRAFIS) Seberapa Cepat Password Diretas?

Intisari-Online.com -Pada 2012 lalu enam juta password diretas, termasukakun profesional LinkedIn serta 58 ribu lebih akun Twitter. Oleh karena itu, kita wajib berhati-hati dalam membuat kata sandi. Jangan membuat password yang terlalu mudah, tapi juga jangan terlalu rumit karena bisa membuat kita lupa.

(Baca juga: Situs Telkomsel Dibobol ‘Hacker’, Mengkritik Harga Kuota Internet Telkomsel yang Dianggap Mahal)

Cara paling mudah meningkatkan kekuatanpassworddengan menambah jumlah huruf, angka, serta memasukkan simbol khusus, misalnya @, %, ^, &, atau *.

Berikut ini infografis seberapa cepat passworddiretas. Silakan klik gambar logo gembok untuk informasi yang lebih rinci.

(Baca juga:Situs Telkomsel Diretas: Inilah Daftar Harga Paket Internet Telkomsel yang Dikritik ‘Hacker’?)

Berikut jumlah kemungkinan kombinasi daripassworddan kebutuhan waktu parahackeruntuk meretasnya. Data diambil dari Interactive Brute Force Password Search Space Calculator.

  1. Password6 karakter tanpa simbol khusus memiliki 2,25 miliar kemungkinan kombinasi. Untuk meretasnya dibutuhkan waktu:
    • 3,7 pekan, dengan bantuan aplikasi web yang mampu membuat 1.000 tebakan per detik. (secaraonline)
    • 0,0224 detik, dengan bantuan komputer server yang mampu membuat 100 miliar tebakan per detik. (secaraoffline)
  2. Password10 karakter tanpa simbol khusus memiliki 3,76 juta triliun kemungkinan kombinasi. Untuk meretasnya dibutuhkan waktu:
    • 3,7 pekan, dengan bantuan aplikasi web yang mampu membuat 1.000 tebakan per detik. (secaraonline)
    • 10,45 jam, dengan bantuan komputer server yang mampu membuat 100 miliar tebakan per detik. (secaraoffline)
  3. Password6 karakter dengan simbol khusus memiliki 7,6 triliun kemungkinan kombinasi. Untuk meretasnya dibutuhkan waktu:
    • 240 tahun, dengan bantuan aplikasi web yang mampu membuat 1.000 tebakan per detik. (secaraonline)
    • 1,26 menit, dengan bantuan komputer server yang mampu membuat 100 miliar tebakan per detik. (secaraoffline)
  4. Password10 karakter dengan simbol khusus memiliki 171,3 xextillion kemungkinan kombinasi. Untuk meretasnya dibutuhkan waktu:
    • 54,46 juta abad, dengan bantuan aplikasi web yang mampu membuat 1.000 tebakan per detik. (secaraonline)
    • 54,46 tahun, dengan bantuan komputer server yang mampu membuat 100 miliar tebakan per detik. (secaraoffline)

Artikel Terkait