Find Us On Social Media :

Bagaimana Usaha Yang Dilakukan Oleh Bani Umayyah Dalam Bidang Pendidikan?

By Moh. Habib Asyhad, Kamis, 7 Maret 2024 | 16:17 WIB

Masjid menjadi salah satu pusat pendidikan di zaman Umayyah sekaligus menjawab pertanyaan Lalu bagaimana usaha yang dilakukan oleh Bani Umayyah dalam bidang pendidikan.

Sejak masa Nabi Muhammad, masjid telah memiliki ragam fungsi, di samping sebagai tempat ibadah.

Bani Umayyah memanfaatkan masjid sebagai lembaga pendidikan, seperti membaca Alquran, sekolah menengah dan tingkat tinggi.

Pada masa ini pula, masjid berkembang fungsinya sebagai tempat pengembangan ilmu pengetahuan.

Terutama yang bersifat keagamaan.

Kuttab

Kuttab adalah lembaga pendidikan untuk belajar membaca dan menulis setingkat sekolah dasar.

Pada masa Khulafaur Rasyidin, guru di kuttab umumnya tidak dibayar.

Berbeda dengan Bani Umayyah, di mana guru kuttab akan dibayar atau digaji oleh para penguasa.

Bahkan mereka disediakan tempat untuk tinggal di istana apabila mengajar putra para penguasa.

Halaqoh

Sistem halaqoh tidak khusus dipakai untuk mengajar atau mendiskusikan ilmu agama, tetapi juga pengetahuan umum.

Selain itu, semua umur dan jenjang dapat berkumpul bersama untuk mendengarkan penjelasan guru.