Find Us On Social Media :

Bagaimana Cara Menumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air Dan Semangat Membangun Negeri Kepada Generasi Penerus Bangsa?

By Moh. Habib Asyhad, Rabu, 6 Maret 2024 | 15:17 WIB

Lalu Bagaimana cara menumbuhkan rasa cinta tanah air dan semangat membangun negeri kepada generasi penerus bangsa?

Intisari-Online.com - Ada ungkapan berbahasa Arab yang keren sekali terkait cinta tanah air.

"Hubbul wathan minal iman" alias cinta tanah air adalah sebagian dari iman.

Lalu Bagaimana cara menumbuhkan rasa cinta tanah air dan semangat membangun negeri kepada generasi penerus bangsa?

Mengutip Kompas.com, cinta tanah air adalah perasaan yang harus dimiliki dan menjadi bagian setiap individu untuk negara dan bangsanya.

Sikap tersebut dapat tercermin dari perilaku untuk membela dan melindungi tanah airnya, rela berkorban demi kepentingan bangsa, mencintai adat, budaya, serta lingkungan.

Menurut buku Merajut Kembali ke Indonesiaan Kita (2007) oleh Sultan Hamengku Buwono X, cinta tanah air adalah cara berpikir, bersikap, dan berbuat yang menunjukkan kesetiaan, kepedulian, dan penghargaan terhadap bangsa.

Seperti sikap terhadap bahasa, lingkungan, sosial, budaya, ekonomi, dan politik bangsa.

Cinta tanah air juga sebagai perilaku untuk mencintai wilayah nasional sebuah bangsa.

Sehingga harus selalu siap membela tanah air Indoensia terhadap segala bentuk intervensi maupun tantangan dari siapa pun.

Baca Juga: Menerapkan Wawasan Nusantara dalam Kehidupan Politik, Begini Caranya

Sikap cinta tanah air

Sikap cinta tanah air tercermin dari perlaku, sebagai berikut:

- Bangga dengan produk dalam negeri dan membelinya

- Menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar

- Melestarikan budaya bangsa

- Mengikuti segala kegiatan saat memeperingati Hari Kemenrdekaan Indonesia.

- Melestarikan kebudayan Indonesia

- Menggunakan hak pilih dalam pemilihan umum (Pemilu)

- Menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan

- Menuntut ilmu dan belajar bersungguh-sungguh

- Mengharumkan nama Bangsa Indonesia dengan prestasi

- Hidup rukun dan gotong royong menciptakan lingkungan yang rukun antarumat beragama

Cara menanamkan sikap tanah air

Semangat cinta tanah air harus ditanamkan sejak dini, terlebih anak-anak.

Sehingga anak-anak sudah mengenal Indonesia dan memiliki rasa cinta pada bangsa dan negara.

Dilansir situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, untuk menanamkan semangat cinta tanah air kepada anak-anak, terdapat empat metode, yaitu:

Metode bernyanyi

Anak-anak paling suka menyany, sehingga putarlah lagu-lagu nasionalisme untuk dinyanyikan bersama.

Dengan menyanyi, anak-anak akan cepat tahu dan hafal.

Dengan cara ini, anak-anak akan akrab dan hafal lagu-lagu nasional.

Maka timbullah semangat cinta tanah air yang tertanam dalam benak anak.

Metode wisata

Setiap kali mengajak anak-anak wisata, ajaklah ke temoat=temoat bersejarah atau museum perjuangan.

Di tempat tersebut bisa dijelaskan banyak hal tentang perjuangan.

Hal ini menjadi penting, karena anak-anak akan selalu mengingat kesan dan pesan selama mereka berwisata.

Di tempat wisata akan banyak cerita dan perngetahuan tentang perjuangan kemerdekaan Indonesia.

Dari situ, semangat cinta tanah air akan tertanam di benak anak-anak karena kisah perjuangan masyarakat Indonesia untuk merdeka dan mempertahankannya.

Metode bercerita

Anak-anak yang terkadang susah tidur di malam hari, biasanya akan meminta orangtua uintuk membacakan cerita atau mendongeng.

Berikanlah cerita atau dongeng mengani sejarah kemerdekaan atau tentang Indonesia yang menarik.

Dari cerita ini, anak-anak akan mengingat perjuangan para pahlawan.

Metode menggambar

Kenalkan buku sedini mungkin ke anak-anak, khususnya buku bergambar.

Pilihlah buku-buku bergambar tentang pahlawan dan pejuang Bangsa Indoensia.

Sehingga anak-anak bisa melihat langsung bagaimana semua pahlawan memperjuangan bangsa Indonesia.

Begitu jawaban atas pertanyaan bagaimana cara menumbuhkan rasa cinta tanah air dan semangat membangun negeri kepada generasi penerus bangsa, semoga bermanfaat.

Baca Juga: Inilah Orang-orang Terkaya Di Indonesia Penguasa Pertambangan Batau Bara Tanah Air