Find Us On Social Media :

Apa Saja Faktor Internal dan Eksternal yang Memengaruhi Kebangkitan Pergerakan Nasional di Indonesia?

By Ade S, Minggu, 18 Februari 2024 | 19:03 WIB

Organisasi Budi Utomo. Apa saja faktor internal dan eksternal yang memengaruhi kebangkitan pergerakan nasional di Indonesia? Simak ulasan lengkapnya di artikel ini.

Banyak pejuang-pejuang yang gugur dalam pertempuran tersebut.

Masa perjuangan fisik pun berakhir di awal abad ke-20.

Perjuangan beralih ke masa perjuangan melalui organisasi modern.

Organisasi ini dibentuk dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan bangsa ke arah yang lebih baik.

Perjuangan dilakukan lewat kampanye-kampanye yang bertujuan menyadarkan rakyat.

Organisasi ini tidak muncul dengan sendirinya. Kemunculan organisasi berkat politik etis yang diterapkan Belanda.

Dengan politik etis, masyarakat pribumi mendapatkan hidup yang lebih layak, terutama di bidang pendidikan formal.

Pendidikan ini secara tidak langsung melahirkan tokoh-tokoh intelektual yang kemudian menginisiasi pergerakan nasional.

Pergerakan Nasional atau masa Kebangkitan Nasional adalah masa di mana munculnya rasa dan semangat persatuan, kesatuan dan nasionalisme serta kesadaran untuk memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Pergerakan nasional memiliki asas tujuan dan ideologi yaitu menciptakan masyarakat yang maju.

Kesadaran nasional mendorong kaum terpelajar untuk mendirikan suatu gerakan, baik berdasarkan politik maupun sosial budaya.

Baca Juga: Mengapa Peristiwa Sumpah Pemuda Penting Dalam Sejarah Pergerakan Nasional Indonesia?