Find Us On Social Media :

Beginilah Cara Menyusun Tema Yang Tepat Dalam Pembelajaran Etnografi

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 26 Januari 2024 | 10:17 WIB

Beginilah Cara Menyusun Tema Yang Tepat Dalam Pembelajaran Etnografi. Secara tak langsung kita juga menentukan informan.

Intisari-Online.com - Sebelum melakukan penelitian etnografis, kita seringkali dipusingkan dengan pemilihan teman.

Memang bagaimana cara menyusun tema yang tepat dalam pembelajaran etnografi?

Menentukan tema artinya kita berada di fase atau langkah pertama penelitian etnografi.

Yaitu menentukan masalah penelitian dan informan.

Dalam langkah pertama ini, etnografer kemudian menentukan masalah penelitian yang akan ditelitinya.

Permasalahan penelitian ini meliputi aktivitas masyarakat yang mendasari atau membentuk suatu kebudayaan di masyarakat.

Masalah penelitian ditemukan dalam fenomena sosial budaya masyarakat sehari-hari yang bisa kita tangkap melalui observasi ataupun berbincang sepintas maupun intensif dengan masyarakat.

Masalah penelitian mungkin bisa saja berasal dari peneliti itu sendiri, namun sebaiknya masalah penelitian merupakan suatu hal yang memang dirasakan oleh masyarakat dan bukan hanyadirasakan atau disangkakan oleh peneliti sendiri saja.

Ketika kita menentukan masalah penelitian tersebut tanpa kita sadari kita juga sedang menentukan informan.

Itulah kenapa kita juga perlu memastikan bahwa informan tersebut sesuai dengan masalah penelitian melalui beberapa kriteria.

Baca Juga: Etnografi Merupakan Pekerjaan Mendeskripsikan Suatu Kebudayaan, Apa Maksud Pernyataan Tersebut?

Dikutip dari Spradley, tema budaya adalah prinsip kognitif yang bersifat tersirat maupun tersurat, berulang dalam sejumlah domain dan berperan sebagai suatu hubungan di antara berbagai subsistem makna budaya.