Find Us On Social Media :

Inilah Donal Harianto, Mengaku Sudah 10 Tahun Jualan Anjing Hidup Di Solo Raya, Kini Ditetapkan Jadi Tersangka

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 12 Januari 2024 | 10:17 WIB

Donal Harianto mengaku sudah 10 tahun jualan anjing hidup untuk dikonsumsi. Dia juga mengaku sudah mendapat surat jalan dari pihak berwenang.

Intisari-Online.com - Perdagangan anjing untuk konsumsi kembali menghebohkan publik.

Semua berawal dari penangkapan upaya penyelundupan ratusan anjing dalam truk di Tol Kalikangkung, Ngaliyan, Semarang, Jawa Terngah, pada Sabtu (6/1) kemarin.

Dalam kasus itu, polisi telah menetapkan Donal Harianto (43) sebagai tersangka.

Dalam truk yang diamankan di Tol Kalikangkung itu terdapat 226 anjing yang akan dibawa ke Sragen untuk diedarkan ke sejumlah warung makan di Solo

Selain Donal, polisi juga menetapkan empat tersangka lainnya yakni Ariyoto (49), Wagimin (62), Sulasno (48) dan Ervan Yulianto (29).

Dilansir Kompas.com, Donal mengaku sudah 10 tahun menjalani bisnis jual beli anjing.

Dia mendapatkan anjing dari empat daerah di Jawa Barat yakni Tasikmalaya, Garut, Sumedang dan Subang.

Di empat daerah tersebut, ada 11 orang yang berbeda yang menyediakan anjing untuk dibeli oleh Donal.

Jika anjing-anjing yang dibeli sudah siap, ia akan datang dan membelinya secara tunai.

Donal mengaku membeli satu ekor anjing dengan harga Rp250.000.

Setiap bulan, ada dua kali pengiriman dengan total anjing yang dikirim sebanyak 400 ekor.

Kemudian Donal kembali menjual anjing dengan harga Rp350.000 per ekor.