Find Us On Social Media :

Menikmati Keheningan Sempurna Danau Tamblingan

By Agus Surono, Selasa, 18 November 2014 | 08:00 WIB

Menikmati Keheningan Sempurna Danau Tamblingan

Transportasi

Dari Bandara Ngurah Rai butuh waktu sekitar 3 jam untuk sampai di Taman Wisata Alam Buyan-Tamblingan yang terdiri atas hutan dan danau. Bisa mampir ke Kebun Raya Bedugul dulu jika mau. Tinggal sekitar 15 menit dari Kebun Raya Bedugul untuk sampai ke lokasi.

Danau Tamblingan terletak tidak jauh dari Danau Bedugul, dapat dicapai melalui pertigaan Desa Munduk dan Desa Gobleg. Ada dua jalur yang disarankan. Pertama setelah melewati Danau Bedugul, di sebelah kiri jalan akan terlihat gerbang yang bertuliskan akses menuju Danau Buyan dan Tamblingan. Dengan melewati jalur tersebut Anda dapat langsung menuju ke pinggir kedua danau ini.

Jalur kedua adalah melalui sisi atasnya. Untuk mencapai sisi ini, dari Danau Bedugul lurus terus ke arah atas hingga bertemu pertigaan. Saat tiba di pertigaan, arahkan kendaraan ke kiri. Inilah titik ketika kita dapat menikmati keindahan kedua danau ini dari atas.

Jika memilih jalur kedua, kita akan bertemu dengan sekawanan monyet yang turun ke jalan untuk mencari makan. Jalur kedua juga memiliki titik pemberhentian yang menawarkan warung-warung kopi. Istrahatkan sejenak tubuh kita di sini sambil menyeruput minuman hangat.

Selamat berlibur. (indonesia.travel)