Find Us On Social Media :

Ini Alasan Mengapa Jepang Memberikan Janji Kemerdekaan Kepada Indonesia

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 1 Desember 2023 | 15:17 WIB

Posisi Jepang yang semakin terhimpit dalam Perang Dunia II membuatnya mencari simpati dari rakyat Indonesia. Salah satunya dengan memberikan janji kemerdekaan kepada Indonesia.

Intisari-Online.com - Menurut pendapat kalian, mengapa Jepang memberikan janji kemerdekaan kepada Indonesia?

Pertanyaan itu bisa keluar kapan saja, dan kapan saja.

Bisa dari anak-anak kita, bisa dari kolega kita, atau dari siapa pun; dan kita wajib menjawabnya.

Mengapa Jepang memberikan janji kemerdekaan kepada Indonesia?

Ketika pertama mendarat di Indonesia dan berhasil mengusir Belanda pada 1942, Jepang menampilkan diri sebagai "saudara tua" yang akan membebaskan Indonesia dari imperialisme Barat.

Tak pelak, rakyat Indonesia menyambut sang saudara tua dengan gegap gempita.

Tapi ternyata zonk.

Alih-alih segera memberi kemerdekaan, Jepang ternyata hanya memanfaatkan Indonesia untuk kepentingan perangnya.

Jepang berambisi menyatukan Indonesia di bawah Kekaisaran Jepang alih-alih memerdekakan Indonesia.

Untung saja ketika itu Jepang terlibat Perang Dunia dengan kekuata Sekutu.

Pada 1944, posisi Jepang semakin terjepit.

Jepang pun berusaha meraih dukungan dari rakyat Indonesia.