Find Us On Social Media :

Alhamdulillah, Sekali Cair Langsung Dapat Rp400 Ribu Berikut Daftar Pencairan BLT El Nino November 2023

By Afif Khoirul M, Kamis, 23 November 2023 | 14:00 WIB

BLT El Nino akan diberikan kepada masyarakat yang terdampak fenomena El Nino, nominalnya Rp400.000 untuk dua bulan.

Intisari-online.com - Pemerintah Indonesia telah mengumumkan bahwa akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada masyarakat yang terdampak fenomena El Nino.

Bantuan ini bernama BLT El Nino dan akan disalurkan pada bulan November dan Desember 2023.

BLT El Nino adalah bantuan sebesar Rp 200.000 per bulan untuk setiap keluarga penerima manfaat (KPM).

Jadi, total bantuan yang akan diterima oleh setiap KPM adalah Rp 400.000 untuk dua bulan.

Bantuan ini ditujukan untuk menjaga daya beli masyarakat di tengah krisis iklim yang menyebabkan kekeringan, gagal panen, dan kenaikan harga pangan.

Menurut Presiden Joko Widodo, BLT El Nino akan ditransfer langsung ke rekening masing-masing penerima mulai bulan depan.

"Nanti ditransfer ke rekening ibu-ibu. Silakan nanti dicek ya," ujarnya saat berkunjung ke Padang, Sumatera Barat, pada Rabu (25/10/2023).

Sementara itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati merinci, BLT El Nino dengan total anggaran sebesar Rp 7,52 triliun akan disalurkan kepada 18,8 juta KPM yang sudah terdaftar sebagai penerima bantuan sembako atau bantuan pangan non tunai (BPNT).

Data KPM ini diambil dari data Kementerian Sosial (Kemensos) yang sudah terverifikasi.

"Kami sudah siapkan DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) untuk BLT El Nino. Kami sudah siapkan juga mekanisme penyalurannya melalui PT Pos Indonesia. Kami harapkan penyaluran ini bisa berjalan lancar dan tepat sasaran," kata Sri Mulyani, dilansir dari Kompas.id, Rabu.

Lantas, bagaimana cara mengecek apakah Anda termasuk sebagai penerima BLT El Nino dan kapan pencairannya? Berikut ini adalah informasi yang perlu Anda ketahui:

Cara Cek Penerima BLT El Nino