Find Us On Social Media :

Alasan Pihak Jepang Mengizinkan Bendera Merah Putih Berkibar?

By Ade S, Senin, 6 November 2023 | 09:03 WIB

Ilustrasi. Apa alasan pihak Jepang mengizinkan bendera merah putih berkibar? Baca artikel ini untuk mengetahui jawabannya.

Dengan memberikan janji kemerdekaan, Jepang berharap rakyat mau terus bekerja untuk Jepang.

Setelah PM Koiso mengumumkan janji itu, tentara pendudukan Jepang di Indonesia pun mulai mengendurkan pengawasannya terhadap para tokoh nasional seperti Soekarno, Moh Hatta, dan lain-lain.

Sebelumnya, mereka tidak boleh berpidato atau menyebut kata "kemerdekaan" di depan umum karena pergerakan politiknya diawasi ketat oleh Jepang.

Pemberian izin pengibaran bendera

Jepang tidak hanya mengeluarkan Janji Koiso, tetapi juga memberikan izin kepada rakyat Indonesia untuk mengibarkan bendera Merah Putih bersama dengan bendera Jepang.

Jepang juga memperbolehkan lagu kebangsaan Indonesia, Indonesia Raya, dinyanyikan.

Hal ini dilakukan oleh Jepang untuk mendapatkan simpati dari rakyat Indonesia agar mau membantu Jepang.

Mendengar izin dari Jepang, Fatmawati, istri dari Soekarno, segera berinisiatif untuk menjahit sang saka Merah Putih.

Namun, mencari kain bendera tersebut tidaklah mudah bagi Fatmawati.

Beruntungnya, Fatmawati mendapat bantuan dari Shimizu, orang yang diutus oleh pemerintah Jepang sebagai perantara dalam perundingan Jepang-Indonesia.

Setelah mendapat kainnya, Fatmawati pun segera menjahit bendera tersebut dengan tangan sendiri.

Bendera Merah Putih kemudian berkibar dan lagu Indonesia Raya berkumandang.

Sekian artikel kami tentang alasan pihak Jepang mengizinkan bendera merah putih berkibar. Kami harap artikel ini dapat memberikan Anda wawasan baru tentang sejarah Indonesia.

Baca Juga: Akankah Perang Berakhir pada Agustus 1945 Seandainya Amerika Serikat Tidak Jatuhkan Bom Atom?