Find Us On Social Media :

Mau Tau, Apakah BLT PKH Masih Cair September 2023, Cek Tanggal Pencairannya Berikut Ini!

By Afif Khoirul M, Minggu, 24 September 2023 | 19:00 WIB

Ilustrasi BLT PKH

Intisari-online.com - Bantuan Langsung Tunai Program Keluarga Harapan (BLT PKH) adalah salah satu program bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah.

Ditujukan kepada keluarga miskin atau rentan miskin yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai penerima bantuan.

Bantuan ini diberikan setiap bulan melalui rekening bank atau lembaga keuangan lainnya yang ditunjuk oleh pemerintah.

BLT PKH disalurkan dalam empat tahap per tiga bulan, yaitu Januari, April, Juli, dan Oktober.

Untuk bulan September 2023, BLT PKH akan segera cair dengan besaran bantuan yang berbeda-beda tergantung pada komponen dan kategori keluarga.

Ada empat komponen bantuan, yaitu: keluarga dengan anak usia dini, keluarga dengan anak usia sekolah, keluarga dengan anggota lanjut usia atau disabilitas, dan keluarga dengan ibu hamil atau menyusui.

Berikut adalah daftar besaran bantuan PKH per komponen:

- Ibu hamil: Rp750.000 per tahap

- Balita: Rp750.000 per tahap

- Lansia: Rp600.000 per tahap

- Penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap

Baca Juga: Alhamdulillah Anak SMA Dapat Hingga Rp500.000, Ini 4 Bansos Yang Cair September, Buruan Sebelum Akhir Bulan