Find Us On Social Media :

VOC Tertipu Hoaks Harta Karun Emas Gunung Gede, 30 Ribu Petani Terusir Dari Tanahnya Demi Pekerjaan Sia-sia

By Moh. Habib Asyhad, Selasa, 11 April 2023 | 18:41 WIB

VOC ternyata pernah tertipu hoaks harta karun emas di Gunung Gede. Sekompi pasukan dikirim khusus untuk menggali harta karun tersebut.

VOC ternyata pernah tertipu hoaks harta karun emas di Gunung Gede. Sekompi pasukan dikirim khusus untuk menggali harta karun tersebut.

Intisari-Online.com - Ini adalah ketika kongsi dagang paling kaya di dunia VOC tertipu hoaks harta karun emas di Gunung Gede.

Kabar itu datangnya dari mata-mata mereka yang menyebut, ada harta karun berjumlah besar di pedalaman.

Mata-mata itu menambahi, harta karun itu berupa emas dan perak.

Lokasinya di selatan Gunung Salak, Gunung Gede, dan Gunung Parang.

Gunung-gunung itu memang terlihat jelas dari Batavia yang belum tercemar oleh asap knalpot dan cerobong pabrik ketika itu.

Tapi untuk mencapainya, sulit bukan kepalang.

Lokasi itu akhirnya bisa dicapai ketika VOC dipimpin oleh Gubemur Jenderal Zwaardecroon.

Orang yang ditugaskan dalam misi menggali harta karun itu adalah seorang anggota Raad Ordinair Dirk Durven.

Durven sejatinya orang dengan profil buruk.

Dia adalah seorang petualang sekaligus pembual yang mengaku mempunyai banyak pengetahuan tentang beragam hal.

Konon ia juga mempunyai hobi dalam ilmu kimia.