Find Us On Social Media :

Ketika Keris Setan Kober Yang Sakti Mandraguna Bunuh Tuannya Sendiri, Tamat Riwayat Arya Penangsang

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 1 April 2023 | 09:17 WIB

Adegan pertempuran Arya Penangsang dengan keris setan kober dan Panembahan Senopati dengan tombak kyai plered.

Namun, nasib malang menimpa Arya Penangsang.

Dalam pertempuran melawan Sutawijaya, putra angkat Sultan Hadiwijaya yang menggunakan tombak Kyai Pleret, Arya Penangsang terluka oleh ujung tombaknya sendiri.

Luka itu kemudian terkena racun dari keris setan kober yang tergantung di pinggangnya.

Racun itu meracuni darah Arya Penangsang dan membuatnya tewas seketika.

Setelah kematian Arya Penangsang, keris setan kober hilang dari peredaran.

Tidak diketahui pasti di mana keberadaannya.

Konon, banyak keris puasa yang dibuat oleh Mpu Supo, keris setan kober salah satunya.

Selain itu adalah keris Kanjeng Kyai Sengkelat dan keris Kanjeng Kyai Nogososro.

Keris setan kober aslinya bernama Bronggot Setan Kober.

Keris ini dibuat pada awal kerajaan Islam Demak Bintoro yang kemudian dimiliki oleh Sunan Kudus.

Sunan Kudus kemudian menyerahkan keris itu kepada murid kesayangannya, Arya Penangsang.

Meskipun sangat ampuh, keris setan kober disebut membawa hawa panas, membuat pemiliknya gampang marah.